Indonesia Lampaui 1,5 Juta Kasus Covid-19, Dalam Tiga Bulan Bertambah Setengah Juta Kasus 

- 1 April 2021, 06:20 WIB
Tangkapan layar data konfirmasi Covid-19 di tanah air.  Provinsi Jawa Barat di tempat kedua dengan 246.788 kasus (16,5%).
Tangkapan layar data konfirmasi Covid-19 di tanah air. Provinsi Jawa Barat di tempat kedua dengan 246.788 kasus (16,5%). /Satuan Tugas Penanganan Covid-19/

DESKJABAR - Total konfirmasi Covid-19 di Indonesia melampaui angka 1,5 juta kasus. Tepatnya, sudah 1.511.712 kasus di tanah air dengan penambahan 5.937 kasus baru.

Satuan Tugas Penanganan Covid-19 menyampaikan data itu melalui laman covid19.go.id hari ini, Kamis 1 April 2021, pukul 6.00 WIB.

Indonesia melampaui angka 1 juta kasus pada 26 Januari 2021 pukul 16.30. Ini berarti dalam kurun waktu sekitar tiga bulan, terjadi penambahan hingga setengah juta kasus Covid-19.

Baca Juga: SIM Keliling Bandung Hari Ini Kamis 1 April 2021, Ini Lokasi dan Persyaratannya

Satgas Penanangan Covid-19 melaporkan, dari total kasus yang terkonfirmasi tadi sebanyak 122.524 merupakan kasus aktif aktif Covid-19 yang penderitanya masih dirawat di rumah sakit rujukan atau menjalani isolasi.

Sampai hari ini sudah 1.348.330 pasien dinyatakan sembuh. Sedangkan angka kematian mencapai 40.858 orang.

Sejauh ini total spesimen yang periksa mencapai 12.707.307. Terdiri atas 12.181.512 spesimen yang menjalani Polymerase Chain Reaction atau Swab PCR atau tes dan 525.795 menjalani tes antigen.

Baca Juga: Dirut PT Pindad Dukung Holding BUMN Industri Pertahanan, Nantinya Jadi Kebanggaan Bangsa

DKI Jakarta masih memegang rekor sebagai provinsi terbesar penyumbang Covid-19 dengan 379.691 kasus (25,4%). Jawa Barat di tempat kedua dengan 246.788 kasus (16,5%), lalu Jawa Tengah 167.276 kasus (11,2%), dan Jawa Timur 138.706 kasus (9,3%)..

Sementara itu, tiga provinsi dengan kasus Covid-19 paling sedikit adalah Sulawesi Barat dengan 5.363 kasus (0,4%) , Gorontalo 5.119 kasus (0,3%), dan Maluku Utara 3.331 kasus (0,3%).

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Satuan Tugas Penanganan Covid-19


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah