Update Petugas Pemilu yang Meninggal Bertambah 6 Orang Jadi 114 Kasus, Jabar Masih yang Terbanyak

26 Februari 2024, 14:35 WIB
Ilustrasi foto petugas Pemilu anggota KPPS yang meninggal dunia di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, sebelum diberangkatkan menuju peristirahatan terakhirnya, Sabtu 17 Februari 2024. /ANTARA/Fathnur Rohman/

DESKJABAR - Kementerian Kesehatan RI melaporkan, jumlah petugas pemilu yang meninggal dunia bertambah menjadi 114 kasus per hari Minggu 25 Februari 2024. Padahal sebelumnya per 24 Februari 2024 tercatat masih 118 orang yang meninggal dunia.

Dari seluruh petugas pemilu yang meninggal dunia tersebut, Jawa Barat masih menjadi yang terbanyak 29 kasus, Jawa Timur 25 kasus, Jawa Tengah 20 kasus, sisanya tersebar di berbagai provinsi di Indonesia.

Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kementerian Kesehatan RI dr Siti Nadia Tarmizi mengatakan, petugas pemilu di kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS), tercatat paling banyak yang meninggal dunia yakni 59 orang.

Baca Juga: Caleg Gagal di Subang Ngamuk, Bongkar Jalan dan Teror Warga dengan Petasan, 1 Orang Meninggal

Kelompok berikutnya yakni perlindungan masyarakat atau Linmas 25 orang. Dokter Nadia juga menyebut Kemenkes mencatat enam petugas Badan Pengawas Pemilu meninggal dunia.

Menurut Kemenkes, penyebab detail meninggalnya petugas pemilu itu paling banyak disebabkan penyakit jantung tercatat 29 orang meninggal dunia dan 15 orang lainnya masih belum diketahui penyebabnya.

Secara rinci disebutkan, yang menjadi penyebab meninggalnya petugas pemilu tersebut disebabkan karena:

Dehidrasi

TB paru

Hipertensi

Kecelakaan

Penyakit serebrovaskular

Meninggal dalam perjalanan

Penyakit ginjal kronik

Sudden cardiac death

Septic shock

ARDS acute respiratory distress syndrome

Diabetes melitus

Multi organ failure non infectious

Sesak napas

Asma

Multi organ failure infectious

Baca Juga: AWAS! Jaringan Sex Sesama Jenis Internasional Merayu Anak Anda, FBI dan Polri Tangkap 5 Pelaku di Tangerang

Baca Juga: Daftar Kematian Petugas Pemilu 2024 Beda Versi: KPU Sebut 90, Kemenkes Catat 108, Mayoritas Sakit Jantung

Dikutip dari Antara, sebelumnya Kementerian Kesehatan dalam laporannya yang diterima di Jakarta Sabtu 24 Februari 2024 menyatakan, sebanyak 108 petugas pemilu dilaporkan meninggal dunia dan 14.364 harus menjalani perawatan.

Mereka yang meninggal merupakan petuga pemilu yang tergabung dalam beberapa kelompok, seperti Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), Perlindungan Masyarakat (Linmas), dan saksi.

Jumlah petugas pemilu yang meninggal itu terjadi dalam kurun sejak tanggal 10 Februari 2024 hingga 22 Februari 2024.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Kemenkes Antara

Tags

Terkini

Terpopuler