Ratusan Pelajar Depok Gelar Aksi Solidaritas, Nyalakan Lilin & Doa Bersama Untuk Korban SMK Lingga Kencana

- 14 Mei 2024, 09:15 WIB
Aksi Solidaritas Ratusan Pelajar Depok melakukan aksi nyalakan seribu lilin dan doa bersama di jembatan Grand Depok City (GDC) Senin  malam 13 Mei 2024
Aksi Solidaritas Ratusan Pelajar Depok melakukan aksi nyalakan seribu lilin dan doa bersama di jembatan Grand Depok City (GDC) Senin malam 13 Mei 2024 /Instagram @infodepok_id/

DESKJABAR - Ratusan pelajar dari 10 sekolah di kota Depok menggelar aksi solidaritas menyalakan 1.000 lilin dan doa bersama untuk para korban kecelakaan bus SMK Lingga Kencana pada Senin malam 13 Mei 2024.

Aksi solidaritas menyalakan lilin dan doa bersama tersebut dilakukan ratusan pelajar kota Depok, di atas jembatan Grand Depok City (GDC).

Sejak mulai pukul 19.30 WIB para pelajar Depok sudah mulai mendatangi jembatan GDC yang membentang di perbatasan antara Kecamatan Pancoran Mas dan Sukmajaya.

Baca Juga: SELAMAT, untuk Warga Parungpanjang Bogor, Truk Tambang Tidak Melintas Jam 05.00-22.00, Masuk Kantong Parkir !

Satu persatu para pelajar mulai datang, ada yang menggunakan motor maupun yang berjalan kaki, mereka berkumpul di jembatan yang membentang di atas sungai Ciliwung.

Selanjutnya sekitar pukul 20.35 WIB, rombongan pelajar dari arah timut yang berjalan kaki membawa spanduk putih bertuliskan RIP SMK LINGGA KENCANA, merapat dan bergabung menuju Jembatan GDC.

Tampak riuh saat ratusan pelajar menyanyikan lagu 'Sampai Jumpa' yang dipopulerkan Endank Soekamti, ratusan pelajar memadati jembatan GDC dan mulai menyalakan lilin.

Baca Juga: Perpisahan itu Merupakan Perpisahan Selamanya Bagi 11 Siswa SMK di Depok, Hanya Hp Rusak Kembali ke Orangtua!

Kemudian usai menyanyikan lagu berjudul 'Sampai Jumpa' di bawah komando salah satu pelajar yang membawa pengeras suara, mulai mengajak rekan-rekannya untuk mendoakan para korban (SMK Lingga Kencana) dalam kecelakaan bus maut Putera Fajar.

Halaman:

Editor: Agus Sopyan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah