5 Buah Ini Sebaiknya Tak Disimpan di Lemari Es, Kurang Baik Bagi Kesehatan

23 Juni 2021, 10:06 WIB
Ilustrasi Buah semangka. /Pixabay/congerdesign/


DESKJABAR –
 Anda penikmat buah-buahan? Dan, sering nyetok (menyimpan dalam jumlah banyak) buah-buahan di rumah.

Sudah pasti, sebagian besar buah-buahan tersebut di simpan di lemari es (kulkas). Maksudnya agar buah-buahan awet dan tampak segar.

Namun, tahukan Anda, bahwa tidak semua buah-buahan cocok disimpan di lemari es. Sebab, ada beberapa jenis buah-buahan, yang menjadi kurang enak dan berubah tampilannya, jika disimpan di lemari es.

Baca Juga: Dokter: Hasil PCR Positif Tidak Perlu Panik dan Jangan Langsung ke Rumah Sakit

Malahan, ada beberapa jenis buah-buahan, jika disimpan di lemari es, justru memiliki efek negatif. Misalnya, berkurangnya nilai gizi dari buah tersebut. Salah satunya buah semangka.

Dan, tidak sedikit dari buah tersebut yang malah terpapar bakteri jahat, apalagi jika di lemari es nya disatuin dengan makanan mentah lainnya.

Sudah tahukah Anda, buah-buahan yang seharusnya tidak disimpan di lemari es?

Baca Juga: Lapas Sukamiskin, PMI Kota Bandung Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Seluruh Areal dan Kamar

Nah, berikut ini, seperti dilansir DeskJabar.com dari Jurnal Palopo.com, dengan judul artikel ‘Hindari Menyimpan 4 Buah Ini di Kulkas, Jika Tak Ingin Terpapar Bakteri Jahat’, beberapa buah yang seharusnya tidak disimpan di lemari es;

1. Semangka

Ketika Anda membeli buah semangka, agar lebih segar dan tahan lama, tentu Anda akan menyimpannya di lemari es.

Namun, menyimpan buah berwarna merah ini di lemari es, justru akan mengurangi nilai gizi dan mudah terpapar bakteri jahat, terlebih bila diletakkan bersama makanan mentah lainnya. 

Baca Juga: Inilah Indikator Penentuan Zona Covid-19 Suatu Wilayah

2. Melon

Buah yang banyak diolah sebagai jus ini, ternyata tidak baik disimpan dalam lemari es.

Hal ini dikarenakan buah melon yang manis dan segar,  akan kehilangan kandungan gizi dan mengurangi anti oksidan. 

3. Pisang

Kalau buah satu ini, mungkin memang jarang disimpan di lemari es, karena mampu bertahan lama di ruang yang normal.

Baca Juga: Jawa Barat Buka Rekrutmen 400 Relawan Medis untuk Penanggulangan Covid-19, Pendaftaran Sampai 30 Juni 2021

Sehingga bagi Anda yang tidak menyimpan pisang di lemari es sudah merupakan langkah yang tepat.

Sebab, dengan menyimpan pisang di lemari es akan membuat kulitnya hitam, karena pisang sensitif terhadap udara dingin.

4. Alpukat

Buah alpukat ini sebaiknya tidak disimpan di lemari es.

Baca Juga: Petani Muda Memperoleh Banyak Pengalaman dan Pembelajaran dari Program Petani Milenial

Apalagi alpukat yag masih mentah, karena dapat menghambat proses pematangan dari alpukat itu sendiri. 

5. Mangga

Buah terakhir yang sebaiknya tidak disimpan di lemari es adalah mangga.

Sebab, dengan menyimpan mangga di lemari es, rasa manisnya akan hilang dan kulitnya akan cepat keriput dan kering. 

Baca Juga: Penyelundupan 402 Kilogram Sabu-Sabu dari Luar Negeri Masuk Sukabumi Lewat Laut

Agar kandungan gizi dari beberapa buah di atas tidak berkurang, jadi sebaiknya jangan disimpan di lemari es lagi yah.

Dan, untuk menyiasatinya, belilah buah yang akan langsung dikonsumsi.*** Maya Alimuddin-Jurnal Palopo.com

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Jurnal Palopo

Tags

Terkini

Terpopuler