WADUH ! Sopir Bus TMP di Bandung Dipukul, Ini yang Jadi Pemicunya, Dishub Jabar Sesalkan Kejadian Pemukulan

- 4 Mei 2023, 14:21 WIB
Ilustrasi pemukulan. video viral dan heboh ramai di media sosial soal pemukulan sopir bus Trans Metro Pasundan yang dipukul anggota masyarakat
Ilustrasi pemukulan. video viral dan heboh ramai di media sosial soal pemukulan sopir bus Trans Metro Pasundan yang dipukul anggota masyarakat /Pixabay/rebbeccadevitt0/

DESKJABAR - Video viral dan heboh di media sosial atas kejadian pemukulan seorang sopir bus Trans Metro Pasundan (TMP) oleh oknum masyarakat di sekitar Jalan Merdeka Kota Bandung tepatnya di dekat Bandung Indah Plaza (BIP).

Video viral tersebut sudah menyebar dan memicu banyak komentar hingga dan heboh, berdasarkan beberapa informasi yang dihimpun pemukulan itu dipicu oleh sikap sopir yang mengendari bus secara ugal ugalan.

Adanya video viral dan heboh tersebut ditanggapi oleh Kepala Dinas Perhubungan Jawa Barat (Dishub Jabar) A Koswara Hanafi. Kepada wartawan dia menyesalkan atas peristiwa pemukulan terhadap sopir bus TMP di BIP. Menurutnya, peristiwa ini seharusnya tidak, terjadi.

Baca Juga: VIRAL, Perusahaan di Cikarang Buat Syarat Staycation Bareng Bos, Ini Langkah Pemprov Jabar Tangani Kasus Itu

"Kami sangat menyesalkan atas terjadinya peristiwa ini, dan saat ini sedang dilakukan investigasi lebih lanjut," ujar Koswara, Kamis 4 Mei 2023.

Beberapa penindakan lanjutan juga akan dilakukan, Dishub Jabar akan menggali informasi lebih dalam atas akar masalah ini. Setelah itu, nantinya akan ada keputusan dan tindakan yang tepat guna menyelesaikan persoalan ini.

"Terkait layanan TMP yang dimaksud, kami akan menindak lanjuti dengan melakukan pemanggilan kepada operator TMP serta Lembaga SI pengawas layanan TMP, sebagaibahan evaluasi untuk memastikan layanan TMP nyaman bagi masyarakat," jelasnya.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x