Kabar Terkini Tol Getaci: Memiliki Struktur Geologi Rumit Perlu Penanganan Khusus

- 13 Januari 2023, 06:10 WIB
Ilustrasi jlan Tol Getaci (Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap) lewat Garut.  Menteri PUPR Basuki berharap Tahap 1 selesai tahun 2024
Ilustrasi jlan Tol Getaci (Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap) lewat Garut. Menteri PUPR Basuki berharap Tahap 1 selesai tahun 2024 /Tangkapan layar Instagram/@pupr_bpjt/

Di tempat dan kesempatan yang berbeda, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono juga  berharap pembangunan Jalan Tol Getaci Tahap 1 (Gedebage-Tasikmalaya) sesuai jadwal bisa Selesai Tahun 2024.

"Dalam pelaksanaan pembangunan Tol Getaci saya ingin mengingatkan cepat is a must but not sufficient," kata Basuki Hadimuljono.

Tol Getaci mendorong peningkatan perekonomian masyarakat

Baca Juga: Jutaan Bibit Teh di Purwakarta Gagal Terjual pada Musim Tanam Perkebunan Jawa Barat Awal 2023

Bahwa pembangunan jalan Tol Getaci bisa meningkatkan konektivitas dan ekonomi masyarakat dikatakan Kepala BPJT Kementerian PUPR, Danang Parikesit.

“Tol Getaci bisa mendukung peningkatan perekonomian di Kawasan selatan Pulau Jawa (Jabar dan Jateng) serta Kawasan Pariwisata Pangandaran”, ujarnya.

 

Sebagai informasi tambahan, masa pengusahaan jalan Tol Getaci adalah selama 40 tahun terhitung sejak penerbitan Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK) dengan nilai investasi sebesar Rp56,20 triliun.

Pelaksananya PT Jasamarga Gedebage Cilacap (JGC) selaku Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) yang dibentuk oleh konsorsium pemenang lelang.***

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Instagram @pupr_bpjt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah