STRATEGI Polda Jabar dan Mabes Polri di Detik-detik Pengungkapan Kasus Subang, KRIMINOLOG: Ini Kontradiktif

- 20 Januari 2022, 06:54 WIB
STRATEGI Polda Jabar dan Mabes Polri di Detik-detik Pengungkapan Kasus Subang: Pengamat Kriminolog Kontradiktif
STRATEGI Polda Jabar dan Mabes Polri di Detik-detik Pengungkapan Kasus Subang: Pengamat Kriminolog Kontradiktif /Rio Kuswandi/DeskJabar

 

DESKJABAR- Kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang sampai saat ini masih menjadi teka-teki yang belum terpecahkah. Kasus ini belum juga terungkap karena sangat kompelknya masalah didalamnya.

Namun, pihak kepolisian dalam waktu dekat ini akan segera mengungkap, sekaligus merilis penetapan tersangkanya.

Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana menyebutkan di awal tahun 2022 ini, kepolisian akan segera mengumumkan detil pengungkapan kasus yang cukup komplek ini. Suntana pun meminta kepada masyarakat agar target awal tahun 2022 bisa merealisasikannya.

Baca Juga: Inilah Daftar Top Skor Persib di Liga 1, Febri Haryadi Penyumbang Gol Kedua Terbanyak, Siapakah Tos Skornya?

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol. Ibrahim Tompo mengatakan, upaya pengungkapan kasus sedang terus dilakukan. Tim yang berkolaborasi antara Polda Jabar dan Mabes Polri dalam hal ini Direktorat Tindak Pidana Umum (Dittipidum) Bareskrim Polri menggabungkan kekuatan dalam rangka membantu pengungkapan kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang.

"Backup satuan atas (Mabes Polri) dilakukan jika di perlukan sesuai situasi dan kebutuhan," ujar Ibrahim kepada DeskJabar.com saat dihubungi Rabu, 19 Januari 2022 malam.

Sebelumnya Polda Jabar sudah merilis sketsa wajah terduga pelaku pembunuh ibu dan anak di Subang. Sketsa wajah tersebut telah disebarkan kepada masyarakat.

Polisi kini sudah memeriksa 69 saksi baik dari pihak keluarga, saksi yang berkaitan langsung dengan peristiwa, dan juga saksi lain yang tidak ada hubungannya tetapi keterangannya diperlukan.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah