Metode 5 30 7, Cara Memasak Daging Kurban Anti Ribet, Dijamin Empuk dan Gak Pake Lama

- 10 Juli 2022, 19:43 WIB
Metode 5 30 7, cara memasak daging kurban yang lebih singkat agar cepat empuk. / Unsplash/ Jez Timms
Metode 5 30 7, cara memasak daging kurban yang lebih singkat agar cepat empuk. / Unsplash/ Jez Timms /

DESKJABAR – Pada hari raya Idul Adha, biasanya setiap orang mendapatkan daging kurban mentah. Baik itu daging sapi, domba, maupun kambing.

Umumnya, daging kurban tersebut akan diolah dengan menggunakan berbagai macam cara memasak agar menjadi masakan yang lezat seperti sate, rendang, gulai, dll.

Kendala yang sering dihadapi pada saat mengolah daging kurban adalah tekstur dagingnya yang sulit empuk dan membutuhkan waktu lama untuk merebusnya agar menjadi empuk.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 36 Sudah Dibuka, Klik Gabung Gelombang Jangan Sampai Terlambat!

Waktu yang biasanya dibutuhkan untuk merebus daging agar menjadi empuk sekitar 60 menit. Waktu tersebut akan bertambah jika merebus daging dalam jumlah besar.

Tentunya jangka waktu yang dibutuhkan agar daging menjadi empuk tergolong lama dan terjadi pemborosan pada penggunaan gas.

Pada metode 5 30 7 ini, penggunaan gas untuk merebus daging hanya sekitar 12 menit saja. Metode merebus daging ini lebih efektif dalam segi waktu dan bisa jadi alternatif bagia kalian yang tidak memiliki panic presto.

Walaupun waktu yang dibutuhkan untuk merebus daging menggunakan metode 5 30 7 lebih singkat, namun tekstur daging akan tetap sama empuknya dengan yang direbus selama 60 menit.

Hal pertama yang perlu diperhatikan Ketika menggunakan metode 5 30 7 adalah pastikan panci yang digunakan dapat ditutup dengan rapat sehingga uap di dalam tidak dapat keluar.

Dinamakan metode 5 30 7 karena itu adalah urutan waktu yang dibutuhkan dalam menyalakan dan mematikan api kompor. Berikut ini penjelasannya.

Langkah pertama adalah merebus air di dalam panci sampai mendidih. Setelah mendidih, masukkan daging dan rebus selama 5 menit.

Baca Juga: 5 Cara Menyimpan Daging Kurban di Kulkas, Inilah Caranya, Mudah Dikerjakan

Jika sudah 5 menit, matikan api kompor dan diamkan selama 30 menit. Jangan lupa untuk memastikan agar panci tertutup rapat agar tidak ada uap yang keluar dari panci.

Kemudian, Langkah terakhir adalah Kembali merebus daging selama 7 menit masih dengan panci yang tertutup rapat.

Dalam setiap prosesnya, pastikan bahwa tutup panci benar-benar tertutup, jika memungkinkan gunakan tutup panci yang berat agar hasilnya lebih maksimal.

Dengan menggunakan metode 5 30 7 ini, dijamin daging kurban akan bertekstur empuk dan mudah dikonsumsi tanpa harus membuang waktu lama dalam proses perebusannya.

Bagi kalian yang masih menggunakan cara lama, metode 5 30 7 ini dapat menjadi terobosan baru agar memasak lebih efisien. Selamat mencoba.***

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah