Zakat Fitrah Lebaran 2022, Waktu Membayar dan Cara Menghitung Untuk Satu Keluarga

- 24 April 2022, 15:39 WIB
Zakat fitrah lebaran 2022, waktu tepat membayar dan cara menghitung untuk satu keluarga.
Zakat fitrah lebaran 2022, waktu tepat membayar dan cara menghitung untuk satu keluarga. /Pexels @Kindel Media/

Adapun harta yang harus dibayarkan adalah makanan pokok seperti gandum, kurma, kismis, beras, atau uang seharga makanan tersebut.

Sedangkan kadarnya yang harus dikeluarkan untuk tiap-tiap kepala adalah minimal satu sha dari makanan pokok tersebut.

Baca Juga: Perbedaan Zakat Fitrah dan Zakat Mal, Berbagai Jenis Zakat Mal, Nisab dan Besaran Zakat Mal

Hal itu berdasarkan hadits berikut yang artinya:

Dari Abu Sa’id al-Khudri RA (diriwayatkan) ia berkata: “Kami mengeluarkan zakat fitri satu sha dari makanan atau satu sha dari gandum atau satu sha dari kurma atau satu sha dari keju (mentega) atau satu sha dari kismis (anggur kering)“. (HR. Bukhari dan Muslim).

Bagaimana cara menghitung zakat fitrah untuk satu keluarga?

Hal ini tergantung dari berapa jumlah anggota dalam keluarga tersebut dengan cara penghitungan seperti ini:

Satu sha sama dengan 1/6 liter Mesir, sama dengan 2.167 gram (hal itu berdasarkan timbangan dengan gandum).

Apabila di suatu daerah makanan pokoknya lebih berat daripada gandum, seperti beras, maka wajib untuk menambah dari ukuran tersebut.

Baca Juga: Bagaimana Hukum Membayar Zakat Fitrah dengan Uang, Bukan Makanan Pokok? Ustadz Abdul Somad Menjelaskan

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Muhammadiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah