Produksi Opak di Jatigede Sumedang Dibantu Pelatihan, Pengemasan dan Pemasaran oleh PLN

- 23 Juni 2022, 18:24 WIB
Warga Desa Karedok Kecamatan Jatigede Kabupaten Sumedang mendapatkan bantuan dari PLN berupa dana pengembangan UMKM Opak
Warga Desa Karedok Kecamatan Jatigede Kabupaten Sumedang mendapatkan bantuan dari PLN berupa dana pengembangan UMKM Opak /DeskJabar/Yedi Supriadi

Djarot meminta masyarakat yang telah memiliki kemampuan atau kompetensi yang lebih baik agar dapat memberikan ilmunya kepada masyarakat lain sebagai upaya membangun perekonomian daerah yang lebih kuat.

Oleh karena itu, UMKM Bringkka Sejahtera kali ini dilibatkan untuk menjadi narasumber dalam pelatihan tersebut.

“Tugas utama kami adalah menyediakan infrastruktur ketenagalistrikan yang berkualitas demi memasok listrik yang andal. Namun, di dalam tugas itu juga terdapat tanggung jawab serta komitmen kami untuk turut membangun perekonomian di wilayah kerja kami. Melalui pelatihan ini akan semakin meningkatkan mutu dan kualitas sumber daya manusia sebelum akhirnya terjun ke dalam dunia usaha,” tegas Djarot.

Baca Juga: Aturan Main Kelereng Dalam Bahasa Sunda, Nomor 12 Bisa Menangis

Selain pelatihan, PLN juga memberikan peralatan untuk mengemas opak.

Bantuan tersebut dimaksudkan agar para peserta juga dapat mengembangkan usahanya dengan peralatan yang lebih memadai sehingga produk bisa memiliki nilai jual yang lebih tinggi, lebih efektif serta efisien dari sisi biaya dan juga waktu.

Nantinya, hasil produksi opak akan dipasarkan melalui Galeri UMKM Kecamatan Jatigede yang juga merupakan salah satu bantuan CSR dari PLN.

Galeri UMKM tersebut memang ditujukan untuk menjadi sarana pemasaran produk-produk terbaik UMKM di Jatigede. Selain dipasarkan di Galeri UMKM Jatigede, hasil produksi opak juga rencananya akan dipasarkan di banyak wilayah di Kabupaten Sumedang.

Kepala Desa Karedok, Waluyo menjelaskan bahwa peserta pelatihan produksi opak ini sebelumnya sudah memiliki usaha opak dalam skala yang lebih kecil dengan cakupan pemasarannya hanya di kawasan Kecamatan Jatigede.

Namun, saat ini para produsen opak ini telah dihimpun menjadi satu dalam BUMDes Desa Karedok.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: PLN Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah