Sumedang Punya Gedung Creative Center, Ridwan Kamil: Saya Harapkan Muncul Karya Mendunia dari Sini!

- 20 Juni 2022, 17:00 WIB
Gubernur Ridwan Kamil dan Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir resmikan Gedung Creative Center
Gubernur Ridwan Kamil dan Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir resmikan Gedung Creative Center /DeskJabar/aamps/

DESKJABAR – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berharap suatu saat nanti akan muncul karya anak-anak Sumedang yang mendunia.

Untuk itu, Ridwan Kamil meminta Pemda Sumedang memberikan kelelusaan kepada anak-anak muda berkreasi. Terutama berkreasi di Gedung Creative Center.

"Nanti saya harapkan akan muncul karya anak-anak Sumedang yang mendunia. Jadi atur seluas luasnya dan berikan kemudahan anak muda untuk berkreasi di sini. Dari pada nongkrong di luar tidak jelas, lebih baik manfaatkan Gedung Creative Center ini," kata Kang Emil.

Baca Juga: Jelang Idul Adha PMK Bisa Tertangani, 2.000 Sapi Segera Divaksin Pemerintah, Ridwan Kamil: Peternak Tenang

Hal itu ia sampaikan ketika meresmikan Gedung Creative Center Sumedang di Jalan Prabu Geusan Ulun, Kecamatan Sumedang Selatan, Senin 20 Juni 2022.

Didampingi Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir, Kang Emil menyebutkan bahwa Gedung Creative Center Sumedang yang baru ia resmikan adalah investasi.

Maksudnya, hasilnya tidak akan bisa dipanen sekarang dan cepat oleh kreatifitas muda-mudi Sumedang yang masih tercerai-berai.

Baca Juga: MTQ Merupakan Arena Evaluasi para Kiai, Ulama dan Ahli Qiraat, Kata Uu Ruzhanul Ulum

Hasilnya baru akan dirasakan beberapa waktu mendatang setelah muda-mudi Sumedang yang kreatif di berbagai bidang, berkumpul Gedung Creative Center ini, untuk saling menginspirasi satu dengan yang lainnya.

Menjelaskan sedikit soal Gedung Creative Center, Kang Emil, menyebutkan ada sekitar 17 sektor kreativitas  yang difasilitasi. 17 kreativitas tersebut antara lain  yang berhubungan dengan ekonomi dan kebudayaan.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x