ANEH, IKAN MAS KUMPAY RAKSASA Penunggu Danau di Tasikmalaya Hilang, Begini Kata Warga

- 11 Desember 2021, 12:33 WIB
Warga tiga desa ramai-ramai berburu ikan di danau atau Dam Galuh Taruna di Tasikmalaya. Anehnya, ikan kumpay raksasa penunggu danau hilang, entah ke mana.
Warga tiga desa ramai-ramai berburu ikan di danau atau Dam Galuh Taruna di Tasikmalaya. Anehnya, ikan kumpay raksasa penunggu danau hilang, entah ke mana. /Dok Kantor Desa Cibuniasih Kecamatan Pancatengah, Kabupaten Tasikmalaya/

DESKJABAR - Aneh memang ikan kumpay raksasa penunggu Danau di Tasikmalaya kerap hilang saat musim kemarau.

Warga sama sekali tidak bisa menemukan ke mana ikan mas kumpay raksasa itu pergi atau bersembunyi.

Padahal di sekitar area Danau tidak ditemukan adanya lubang besar atau aliran air besar yang mengalir.

Saat ini pun ketika Danau yang diresmikan Jendral Ahmad Yani dikeringkan warga sama sekali tidak melihat ikan besar tersebut.

Baca Juga: NGERI, Korban Perkosaan Oknum Guru Pesantren Jadi 21 Orang, Keluarga Ingin Lakukan Ini Pada Pelaku

Baca Juga: DUA CCTV HIDUP di Sekitar Lokasi TKP Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Siapa Saksi yang Terekam?

Ajaib memang padahal ratusan warga turun ke Danau untuk menangkap ikan secara ramai-ramai. Tidak ada satu pun yang bisa menangkap ikan ukuran besar.

"Aneh memang, ikan raksasa itu selalu menghilang di saat kondisi Danau kering. Entah di mana sembunyinya. Warga sama sekali tidak tahu," kata warga setempat, Ace Saputra (71), Sabtu 11 Desember 2021.

Ikan kumpay raksasa itu menjadi penunggu Danau atau Dam Galuh Taruna di Kampung Cibuntu Desa Cibuniasih, Kecamatan Pascatengah, Kabupaten Tasikmalaya, Provinsi Jawa Barat.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah