Oknum Ustad di Bandung Hamili Santri Dapat Atensi Pusat, KEMENAG Langsung Tutup Pondok Pesantren Milik HW

- 11 Desember 2021, 09:56 WIB
Dirjen Pendidikan Islam M Ali Ramdhani mengatakan, pemerkosaan yang dilakukan HW oknum ustad di Bandung hamili santri adalah tindakan kriminal.
Dirjen Pendidikan Islam M Ali Ramdhani mengatakan, pemerkosaan yang dilakukan HW oknum ustad di Bandung hamili santri adalah tindakan kriminal. /Kemenag RI

DESKJABAR- Kasus oknum ustad di Bandung hamili santri hingga melahirkan terus berbuntut panjang, selain berimplikasi hukum kepada pelaku Herry Wirawan (HW) juga terhadap Yayasan Pondok Pesantren yang dipimpinnya.

Kasus oknum ustad di Bandung hamili santri hingga melahirkan ini sudah viral kemana mana, banyak yang mengecam karena terasuk perbuatan biadab, jumlahnya banyak bahkan Herry Wirawan dicap sebagai predator.

Informasi terakhir Kementerian Agama mencabut izin operasional Pesantren Manarul Huda Antapani, Bandung karena disalahgunakan oleh pimpinannya Herry Wirawan, ustad di Bandung yang hamili santri hingga melahirkan.

Baca Juga: UPDATE KODE REDEEM FF 11 Desember 2021, Dapatkan Berbagai Hadiah dari Garena Reward FF

Sudah jelas pihak Kemenag pun melakukan tindakan tegas karena pemimpinnya yang berinisial HW diduga melakukan tindakan pemerkosaan terhadap sejumlah santri.

Selain itu, Pesantren Tahfidz Quran Almadani yang juga diasuh HW, ustad di Bandung hamili santri, ditutup. Lembaga ini belum memiliki izin operasional dari Kementerian Agama (Kemenag).

Dirjen Pendidikan Islam M Ali Ramdhani mengatakan, pemerkosaan yang dilakukan HW oknum ustad di Bandung hamili santri adalah tindakan kriminal.

Kemenag mendukung langkah hukum yang telah diambil kepolisian yang kini kasus ustad di Bandung hamili santri sedang disidangkan di Pengadilan Negeri Bandung (PN Bandung).

Sebagai regulator, Kemenag memiliki kuasa administratif untuk membatasi ruang gerak lembaga yang melakukan pelanggaran berat seperti ini.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: Kemenag Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x