Info Covid-19 Bandung, Cek Daftar 13 Rumah Sakit Rujukan di Sini

- 15 Februari 2021, 10:39 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang juga Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Jabar saat meninjau Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes) rujukan Covid-19 di Rumah Sakit Khusus Ibu dan Anak (RSKIA) Kota Bandung, Selasa 15 September 2020.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang juga Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Jabar saat meninjau Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes) rujukan Covid-19 di Rumah Sakit Khusus Ibu dan Anak (RSKIA) Kota Bandung, Selasa 15 September 2020. /Dok. Humas Pemprov Jabar/


DESKJABAR - Kota Bandung saat ini berstatus zona oranye atau risiko sedang untuk penyebaran Covid-19. Data Pusat Informasi Covid-19 Kota Bandung per 14 Februari 2021 mencatat total konfirmasi Covid-19 di Kota Bandung saat ini mencapai 10.820 kasus, bertambah 81 kasus dari sehari sebelumnya.

Dari jumlah itu, sebanyak 9.603 orang sembuh dan 216 meninggal dunia. Total jumlah konfirmasi aktif di Kota Bandung saat ini 1.001 kasus.

Di Kota Bandung terdapat sejumlah Rumah Sakit yang menjadi rujukan jika Anda positif menderita Covid-19. Akan tetapi, Anda harus mengunjungi fasilitas kesehatan terdekat terlebih dahulu seperti klinik/rumah sakit umum sebelum akhirnya dapat dirujuk ke Rumah Sakit berikut ini.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 12 Segera Dibuka, Siapkan Persyaratan dan Cek Cara Daftarnya di Sini

1. RSU Dr Hasan Sadikin
Jalan Pasteur Nomor 38, Kota Bandung
+62 22 2034 953+62 22 2034 954+62 22 2034 955+62 22 2551 111https://web.rshs.or.id

2. RSTP Dr HA Rotinsulu
Jalan Bukit Jarian Nomor 40, Hegarmanah, Kota Bandung
+62 22 2034446https://rsparurotinsulu.org

3. RSAU Dr M Salamun Bandung
Jalan Ciumbuleuit Nomor 203, Kota Bandung
+62 22 2032090

4. RS Immanuel Bandung
Jalan Kopo Nomor 161, Kota Bandung
+62 22 520 1656+62 22 520 1672https://www.rsimmanuel.com/

Baca Juga: Musibah Longsor di Nganjuk, Tim Penyelamat Temukan Dua Orang Selamat dan Dua Warga Meninggal Dunia

5. RS Santo Borromeus Bandung
Jalan Ir H Djuanda Nomor 100, Kota Bandung
+62 22 2552001+62 22 8255 8000https://rsborromeus.com/

6. RS Santo Yusup Bandung
Jalan Cikutra Nomor 7, Kota Bandung
+62 22 7208172+62 22 7202420https://www.rssantoyusup.com/

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Humas Pemprov Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah