Panitia Kurban DKM An Nuur Bogor akan Menyembelih 18 Sapi dan 15 Domba, Hasil Pemeriksaan Antemortem Sehat !

- 17 Juni 2024, 19:15 WIB
Foto Ilustrasi, Panitia kurban DKM An Nuur Perumahan Alam Sinarsari Dramaga Bogor akan melakukan penyembelihan hewan kurban pada Selasa, 18 Juni 2024
Foto Ilustrasi, Panitia kurban DKM An Nuur Perumahan Alam Sinarsari Dramaga Bogor akan melakukan penyembelihan hewan kurban pada Selasa, 18 Juni 2024 /DeskJabar.pikiranrakyat.com/Agus Sopyan/

DESKJABAR - Panitia kurban DKM An Nuur Perumahan Alam Sinarsari Kecamatan Dramaga, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, akan melaksanakan pemotongan hewan kurban pada Selasa, 18 Juni 2024.

Sedikitnya ada puluhan hewan kurban (Sapi dan kambing) yang diterima panitia Kurban DKM An Nuur Perumahan Alam Sinarsari yang sudah siap dan akan segera dipotong dan dibagikan dagingnya kepada masyarakat.

Ketua Panitia kurban DKM An Nuur, H Iwan Aminudin yang dihubungi DeskJabar.pikiranrakyat.com via telepon selularnya mengatakan, bahwa pemotongan hewan kurban baru akan dilaksanakan pada hari Selasa besok.

"Alhamdulillah hingga saat ini ada 18 ekor sapi dan 15 ekor domba yang akan dipotong besok pagi," katanya.

Baca Juga: Warga Tlajung Udik Bogor Laksanakan Sholat Idul Adha dan Pemotongan Hewan Kurban, Begini Kata Ketua RW 13 !

Selanjutnya menurut Iwan, prosesi pemotongan hewan kurban itu, melibatkan panitia yang tercatat sebanyak 125 orang, ditambah relawan sekitar 100 orang, yang akan bertugas menangani 18 ekor sapi dan 15 ekor domba.

"Kemungkinannya untuk hewan kurban domba jumlahnya masih bisa bertambah, karena biasanya warga ada yang suka mendadak menyerahkan hewan kurbannya kepada panitia pada hari H penyembelihan," ujarnya.

Paket Daging Kurban

Kemudian Iwan juga mengungkapkan, dari jumlah hewan kurban yang ada, kemungkinan akan dibuat paket daging kurban (daging, tulang dan jeroan) sekitar 3.500 paket.

Halaman:

Editor: Agus Sopyan

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah