Ketua DPD Ingatkan Daerah, Termasuk Jawa Barat untuk Antisipasi Banjir

- 8 Januari 2021, 22:11 WIB
Tangkapan layar video viral kondisi banjir di Bandung, Jalan Pasteur Bandung, Kamis, 24 Desember 2020
Tangkapan layar video viral kondisi banjir di Bandung, Jalan Pasteur Bandung, Kamis, 24 Desember 2020 /Twitter.com/@infobdg/

DESKJABAR - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) AA LaNyalla Mahmud Mattalitti meminta pemerintah daerah untuk melakukan langkah antisipasi menyusul peningkatan curah hujan yang diperkirakan akan terjadi di sejumlah daerah.

"Pemerintah daerah harus mengambil langkah untuk meminimalkan potensi bencana. Bila tidak, ada ancaman yang bisa mengganggu sejumlah sektor seperti pertanian dan transportasi yang bisa mengganggu perekonomian," kata LaNyalla melalui siaran pers yang diterima di Jakarta, Jumat, 8 Januari 2021.

LaNyalla mengatakan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika telah menyampaikan perkiraan potensi curah hujan tinggi di sejumlah daerah. Dampak buruk akibat curah hujan tinggi juga sudah dirasakan di sejumlah daerah.

Baca Juga: Warga Dayeuhkolot Pertanyakan Maksud SMS BPNB tentang Waspada Potensi Banjir Kabupaten Bandung

Menurut LaNyalla, curah hujan tinggi menyebabkan debit air di sejumlah daerah meningkat dan membuat tanggul jebol. Selain itu, ada juga lahan pertanian dan permukiman penduduk yang terendam.

"Pemerintah daerah bisa menyiapkan pompa untuk menyedot air bila genangan mulai terjadi. Perhatikan juga sistem drainase dan saluran air. Itu langkah awal pencegahan banjir bila curah hujan tinggi," tuturnya, dikutip DeskJabar dari Antara.

BMKG telah memperkirakan beberapa wilayah di Indonesia akan mengalami cuaca ekstrem berupa hujan lebat disertai kilat atau petir dan angin kencang. Perkiraan itu berdasarkan kondisi atmosfer seperti sirkulasi siklonik dan konvergensi.

Baca Juga: Masyarakat Kabupaten Bandung Dihimbau Siaga Potensi Banjir , Sabtu Besok

Januari-Maret 2021 

Pada 25 Desember 2020 lalu, pihak BMKG telah mengirimkan siaran pers, yang dikutip DeskJabar, dimana Deputi Bidang Klimatologi BMKG, Herizal mengatakan, bahwa Jawa Barat termasuk diantara sejumlah daerah yang mengalami peningkatan curah hujan yang berpotensi meningkatkan peluang banjir pada bulan Januari - Maret 2021. daerah-daerah dimaksud, adalah, khususnya di Aceh, Jawa Barat, Jawa Timur, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan Papua.

Disebutkan, secara umum, curah hujan bulan Januari - Februari - Maret 2021 diprakirakan berkisar antara 200 - 500mm/bulan, atau cenderung lebih tinggi dibandingkan tahun 2020 lalu. Sebagian Sulawesi Tenggara, Papua Barat dan Papua diprakirakan mendapatkan curah hujan bulanan lebih dari 500mm/bulan, sambung Herizal.

Selanjutnya, Dwikorita juga menambahkan, beberapa daerah diprakirakan akan mendapatkan peningkatan curah hujan 40 persen hingga 80 persen lebih tinggi dari curah hujan di tahun 2020, antara lain Aceh, Sumatera Utara, Riau, Jambi, Banten bagian selatan, sebagian Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara, Kalimantan Timur dan Utara, sebagian besar Sulawesi kecuali Sulawesi Selatan, Maluku dan Maluku Utara, Papua Barat dan Sebagian Papua. ***

Baca Juga: Banjir Kepung Kota Bandung, Ternyata Ini Penyebabnya

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: BMKG ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah