Jawa Barat Tertinggi Kasus Baru Terkonfirmasi Positif Covid-19 dari Total 6.120 Kasus Pada Selasa

16 Desember 2020, 04:25 WIB
Tangkapan layar - Juru bicara Satgas Penanganan COVID-19 Prof Wiku Adisasmito dalam diskusi di Graha BNPB, Jakarta, Senin (9/11/2020) (FOTO ANTARA/Prisca Triferna) /Antara/

DESKJABAR - Data dari Kementerian Kesehatan yang dilaporkan Satuan Tugas Penanganan COVID-19 menyebutkan bahwa Kasus baru konfirmasi positif Covid-19 di Indonesia pada Selasa 15/12/2020, hingga pukul 12.00 WIB tercatat penambahan sebanyak 6.120 kasus dengan total menjadi 629.429 kasus dan kasus paling banyak terkonfirmasi berada di Jawa Barat.

Berdasarkan data Satgas Penanganan Covid-19 yang diterima di Jakarta tersebut, pasien sembuh per hari selasa bertambah 5.699 orang dengan total pasien Covid-19 yang dinyatakan berhasil pulih menjadi sebanyak 516.656 orang.

Sementara itu untuk kasus pasien yang dicatat telah terkonfirmasi positif Covid-19 yang telah meninggal dunia bertambah sebanyak 155 jiwa dan total menjadi 19.111 kasus kematian.

Baca Juga: Bantuan Tunai Kemendikbud Rp1 Juta Khusus Siswa dan Mahasiswa, Catat Syarat dan Link Websitenya

Baca Juga: SAH, KPU Tetapkan Pasangan Dadang-Sahrul Sebagai Pemenang Pemilihan Bupati Kabupaten Bandung

Saat ini pemerintah juga sedang melakukan pengawasan kepaa 63.666 orang yang sudah dikategorikan sebagai suspek Covid-19 dan sedang dilakukan pemantauan pada kondisi kesehatannya.

Jumlah tersebut didapatkan dari spesimen yang diperiksa per hari ini 60.700 spesimen dengan total 6.485.085 spesimen yang telah diperiksa.

Penambahan kasus baru paling banyak pada Kamis ini dilaporkan di Jawa Barat sebanyak 1256 orang yang menggeser DKI Jakarta dengan penambahan kasus 1.117 kasus. Kasus konfirmasi positif harian paling tinggi selama ini terdapat di DKI Jakarta, namun data terbaru menunjukkan Provinsi Jawa Barat menjadi yang melaporkan paling banyak. Kemudian disusul Jawa Tengah 764 kasus, Jawa Timur 735 kasus, dan Kalimantan Timur 393 kasus.

Baca Juga: Kepala Sekolah Pelaku Pelecehan Seksual terhadap Siswa, Dinyatakan Kalah Banding Oleh MA Israel

Baca Juga: Nicke Widyawati Alumni SMA Negeri 1 Tasikmalaya Masuk Dalam Wanita Paling Berpengaruh Di Dunia

Penambahan pasien yang sembuh dari COVID-19 paling tinggi di Jawa Barat 1.140 orang, DKI Jakarta 1.137, Jawa Tengah 877 orang, Jawa Timur 760 orang, dan Kalimantan Timur 170 orang.

Kasus meninggal paling banyak yang dicatatkan hari ini yaitu Jawa Timur 49 jiwa, Jawa Tengah 23 jiwa, dan Jawa Barat 22 jiwa.

Kasus COVID-19 secara kumulatif paling tinggi di DKI Jakarta total 155.122 kasus, Jawa Timur 71.369 kasus, dan Jawa Tengah 68.260 kasus. Kasus sembuh kumulatif terbanyak di DKI Jakarta 140.131 orang, Jawa Timur 61.740 orang, dan Jawa Barat 56.269 orang. Kasus kematian paling banyak terjadi di Jawa Timur 4.969 jiwa, DKI Jakarta 2.972 jiwa, dan Jawa Tengah 2.674 jiwa.***

Editor: Sanny Abraham

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler