4 Manfaat Labu Kuning, Kenali Kandungan Gizinya yang Jarang Diketahui, Simak Selengkapnya Di Sini

- 10 Februari 2023, 07:53 WIB
Labu kuning sering digunakan dalam masakan Asia dan Timur Tengah dan dikenal karena rasa dan kandungan gizinya yang baik.
Labu kuning sering digunakan dalam masakan Asia dan Timur Tengah dan dikenal karena rasa dan kandungan gizinya yang baik. /Pixabay/ulleo/

Dari itu, menurut dr Zaidul Akbar, mengapa buah labu yang diberikan oleh Allah kepada Nabi Yunus?

Baca Juga: Tips Sehat dr Zaidul Akbar: Jadwalkan Terapi Ini 3 Kali dalam Sebulan pada Waktu Terbaik

Terungkap bahwa saat itu Nabi Yunus baru dibebaskan dari dalam perut ikan besar.

Kondisinya saat itu sangat lemah. Nabi Yunus memerlukan suplai energi yang baik, lembut, dan mudah dicerna bagi perutnya.

"Itulah sebabnya Allah memilihkan labu untuk Nabi Yunus," tulis dr Zaidul Akbar dalam buku 'Jurus Sehat Rasulullah'.

Berdasarkan informasi dari pemkomedan.go.id, berikut adalah beberapa kelebihan labu kuning bagi kesehatan tubuh Anda:

1. Mampu mengurangi tingkat kolesterol

Menurut situs pemkomedan.go.id, mengkonsumsi labu kuning bisa mendukung penurunan tingkat kolesterol dalam tubuh.

Pasalnya, labu kuning sendiri sama sekali tidak mengandung kolesterol dan justru mengandung fitosterol yang telah dikenal untuk menurunkan kadar kolesterol LDL hingga sekitar 75 persen dan meningkatkan kadar kolesterol HDL hingga 15 persen.

Fitosterol mencegah penyerapan kolesterol di dalam tubuh dan membuatnya langsung dikeluarkan dari dalam tubuh.

Baca Juga: Daftar Peringkat Dunia BWF Pebulutangkis Tanah Air, The Babies Masuk 10 Besar, FajRi Tetap Nomor 1, Jojo Ke-2

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: pemkomedan.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah