Museum HYBE Insight, Agar Kamu Bisa Kenal Lebih Dekat dengan BTS, TXT, dan Idola K-Pop Lain

14 Mei 2021, 09:59 WIB
Salah satu ruangan yang menjual cenderamata di museum musik HYBE Insight. Perusahaan HYBE baru saja membuka HYBE Insight di kawasan pusat kota Seoul, Korea Selatan, Jumat, 14 Mei 2021. /hybeinsight.com/

DESKJABAR - Kabar gembira untuk penggemar K-Pop. Perusahaan HYBE yang menaungi HYBE Labels seperti Big Hit Music, Source Music, Pledis Entertainment, Belift Lab, Hybe Labels Japan dan KOZ Entertainment, membuka museum musik HYBE Insight di kawasan pusat kota Seoul, Korea Selatan.

Perusahaan-perusahaan di bawah HYBE Labels tersebut menjadi agensi grup idola K-Pop populer seperti BTS, TXT, SEVENTEEN, ENHYPEN, GFriend, dan lain-lain.

Museum seluas 4.700 meter persegi ini berada di dua lantai bawah tanah HYBE Yongsan. Ada layar raksasa yang menampilkan pilihan video secara bergilir dari para artis HYBE, cenderamata, dan berbagai objek terkait K-pop.

Pratinjau HYBE Insight diluncurkan pada Rabu, 13 Mei 2021, seperti dikutip Antara dari Yonhap. Dimulai dengan pintu masuk lalu serangkaian bingkai cahaya persegi panjang menerangi lorong gelap saat suara futuristik terdengar.

Baca Juga: Beyond Evil Raih Drakor Terbaik, Simak Daftar Lengkap Pemenang The 57th Baeksang Arts Awards di Sini

Pemandu museum menjelaskan, ruang pameran adalah salah satu dari tiga ruang di lantai basemen bawah yang menggunakan suara, gerakan, dan cerita untuk menjelaskan musik HYBE.

Ruangan itu didekorasi dengan animasi, instalasi, dan video yang menampilkan produser dan idola K-pop. Salah satu video menampilkan produser Pdogg dan Bumzu, yang berbicara tentang filosofi musik mereka.

Video direkam dengan menggunakan kamera 360 derajat sehingga memungkinkan pengunjung untuk menavigasi studio pribadi Pdogg dan Bumzu serta tiga anggota BTS, yaitu RM, Suga, dan J-Hope.

Baca Juga: Jika Terpaksa Berada dalam Kerumunan, Tetap Jaga Jarak, Simak Alasan Guru Besar Paru FKUI

Jika sektor pertama berfokus pada suara, dua sektor lain di lantai bawah tengah fokus pada aspek visual produksi musik. Layar raksasa menampilkan beberapa artis menari sehingga penonton dapat fokus pada koreografi.

Ada rekaman di balik layar studio tari, menunjukkan para idola menyempurnakan gerakan tarian mereka. Terpajang pula headset dan mikrofon yang dikenakan oleh musisi seperti Jimin BTS dan Vernon SEVENTEEN selama pertunjukan.

Karya seni grafis yang terinspirasi oleh lirik lagu HYBE seperti Dynamite BTS, serta buku-buku seperti Art of Loving karya Erich Fromm, Jung's Map of the Soul karya Murray Stein, dan Demian novel coming-of-age Herman Hesse, juga dipajang. Ketiga buku ini menginspirasi album BTS Love Yourself, Map of the Soul: Persona, dan Wings.

Baca Juga: Setelah Mo Salah, Giliran Mesut Ozil Doakan Palestina dan Unggah Pesan Idul Fitri 1442 Hijriah

Sebelum ke lantai atas, pengunjung memasuki ruangan yang dipenuhi dengan layar imersif dan dinding piala berukuran 8,5 meter. Dinding ini menampilkan semua piala yang dimenangkan oleh musisi HYBE.

Video berdurasi tujuh menit yang dinarasikan oleh penyanyi Lee Hyun membawa pengunjung pada sejarah perusahaan dan berbagai momen penting.

Pada lantai atas, ada berbagai objek dan karya seni yang terinspirasi oleh musik HYBE. Ke depan, HYBE akan mengadakan pameran khusus dengan seniman visual dari dalam negeri dan luar negeri.

Untuk pameran khusus pertamanya, HYBE berkolaborasi dengan seniman Taiwan-Amerika James Jean, yang terkenal dengan lukisan dan ilustrasi puitis dan mistis. Jean mengerjakan lukisan raksasa berjudul Garden, terinspirasi dari lagu BTS, The Truth Untold.

Baca Juga: Masyarakat Dilarang Ziarah Kubur, Dedi Mulyadi: Ganti Saja Jadi Wisata Religi

Ada ruangan dengan hiasan bunga dan tanaman hijau yang tergantung di langit-langit dengan aroma yang terinspirasi dari lagu BTS, Euphoria, memenuhi ruangan. Kostum dan aksesori yang dikenakan BTS dan SEVENTEEN juga terpajang di sana.

Ruangan Upcycling Lab di HYBE Insight./hybeinsight.com
Pameran diakhiri dengan video 10 menit dari musisi HYBE yang berbicara tentang musik dan kehidupan. Melalui layar yang dipasang di semua dinding ruangan gelap, mereka berbicara tentang bagaimana rasanya berpisah dari keluarga dan teman-teman mereka untuk menjalani pelatihan.

Mereka lalu berterima kasih kepada penggemar yang selalu ada untuk mereka. Suga BTS mengatakan, akan terus bernyanyi untuk mereka yang mendengarkan musiknya.

Baca Juga: Ada 12 Warga Binaan Kasus Korupsi di Lapas Sukamiskin Dapat Remisi, Kalapas: Bisa Menghemat Uang Makan

HYBE Insight secara resmi dibuka mulai Jumat, 14 Mei 2021, dan buka setiap Selasa hingga Minggu. Tiket bisa dibeli secara daring. Pengunjung dapat mengunduh panduan audio dari beberapa selebriti favorit seperti RM BTS, So-won GFRIEND, dan Jung-won ENHYPEN melalui aplikasi seluler.

Informasi lain bisa disimak di laman hybeinsight.com.***

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Antara

Tags

Terkini

Terpopuler