Misteri Penunggu Jembatan Cirahong dan Suara Gamelan Malam Hari yang Masih Jadi Cerita Mistis

- 20 Juli 2021, 15:56 WIB
Cerita misteri Jembatan Cirahong yang masih melegenda.
Cerita misteri Jembatan Cirahong yang masih melegenda. /Pikiran Rakyat Tasikmalaya/ Andrian Rochmansyah Pratama


DESKJABAR –
 Jembatan Cirahong yang menghubungkan Tasikmalaya dan Ciamis ini begitu terkenal dan melegenda.

Selain cerita keunikan Jembatan Cirahong, juga kental cerita mistis yang tersebar dari mulut ke mulut. Ceritanya, hingga saat ini, masih kuat melekat di masyarakat Tasikmalaya dan Ciamis.

Oh ya, Jembatan Cirahong ini adalah sebuah jembatan kereta api, tetapi di bawah jembatannya bisa dilalui kendaraan, baik roda dua maupun empat.

Baca Juga: Anda Penggemar dan Pemelihara Kucing, Simak Nih 7 Mitos Keberuntungannya

Berdasarkan sejarah, Jembatan Cirahong dibangun pada masa penjajahan Belanda di era Kanjeng Prabu (1839 - 1886), mantan Bupati Ciamis yang berjuluk R.A.A. Kusumadiningrat, dan selesai di tahun 1893.

Meski kental dengan aroma mistis, Jembatan Ciharong ini, termasuk salah satu tempat favorit yang sering dikunjungi, terutama di saat Bulan Ramadhan atau bulan puasa. Jadi tempat favorit ngabuburit.

Konon, di Jembatan Cirahong ini beredar kepercayaan adanya sosok gaib yang dikenal dengan nama Eyang Rahong.

Baca Juga: Chef Cantik Farah Quinn Iri Orang-orang di Amerika Sudah Jarang Pakai Masker

Sosok gaib Eyang Rahong ini, seperti dilansir DeskJabar.com dari Kabar Priangan.com, dengan judul artikel ‘Cerita Mistis Jembatan Cirahong, Antara Eyang Rahong dan Suara Gamelan di Malam Hari’, adalah penunggu Jembatan Cirahong.

Menurut Kang Behring, warga Kp. Sukakarya, Desa Margaluyu, Kecamatan Manonjaya, Tasikmalaya, cerita bahwa Jembatan Cirahong ada penunggunya memang benar. Dan, cerita ini masih tetap melegenda di masyarakat. Dan, masih menjadi cerita misteri masyarakat.

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Kabar Priangan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x