Wow, Selama Pandemi Virus Corona, Penumpang di Bandara AS Berkurang 500 Juta Orang

- 5 Januari 2021, 10:22 WIB
Ilustrasi Bandara.
Ilustrasi Bandara. /pixabay.com/JESHOOTS-com


DESKJABAR
- Penumpang yang menjalani proses di pos pemeriksaan bandara AS selama tahun 2020 berkurang 500 juta orang.

“Jumlah itu merupakan penurunan sebesar 61 persen dari selama 2019, karena perjalanan udara melambat tajam selama pandemi virus corona (Covid-19),“ kata Badan Keamanan Transportasi AS (TSA), Senin 4 Januari 2021.

TSA mengatakan, pihaknya menyaring 324 juta penumpang di seluruh pos pemeriksaan keamanan bandara pada 2020, turun dari 824 juta penumpang yang disaring pada 2019.

Baca Juga: BLT UMKM Rp2,4 Juta Bisa Dicairkan Hingga 31 Januari 2021, Simak Cara Pendaftarannya

Dalam beberapa pekan terakhir, perjalanan sedikit meningkat. Pada Minggu 3 Januari, TSA menyaring 1,327 juta orang di pos pemeriksaan bandara, terbesar sejak pertengahan Maret, tapi masih turun 45 persen dari hari yang sama pada tahun 2020.

TSA mengatakan, dalam sebuah pernyataan bahwa pihaknya mengantisipasi "volume perjalanan harian akan terus meningkat dengan mantap dan mengikuti pola musiman. Namun, badan itu memperkirakan volume akan tetap jauh di bawah tingkat prapandemi hingga sebagian besar masa 2021."

Airlines for America, sebuah grup dagang penerbangan, mengatakan, volume penumpang maskapai penerbangan AS turun 57 persen dari level 2019 pada pertengahan Desember, dengan perjalanan domestik turun 56 persen dan perjalanan udara internasional turun 66 persen.

Baca Juga: Lagu Terbaru, ‘Stage of Wonder’ Kolaborasi Kang Daniel, Anthony Russo, dan Inverness

Menurut banyak maskapai penerbangan, perjalanan tidak akan pulih secara signifikan sampai vaksinasi dilakukan secara luas.

Dikutip DeskJabar dari Antara, maskapai-maskapai besar kehilangan lebih dari 36 miliar dolar (Rp501,7 triliun) dalam sembilan bulan pertama 2020.

Kongres telah menyetujui 15 miliar dolar (Rp209 triliun), berupa bantuan penggajian baru sebagai bagian dari paket bantuan Covid-19, untuk menjaga ribuan pekerja penerbangan berada dalam daftar gaji hingga 31 Maret.

Baca Juga: Unit Pelaksana Teknis Perikanan Daerah Jadi Ujungtombak Inovasi dan Pelayanan

Departemen Transportasi AS mengatakan, pada Desember bahwa maskapai penumpang AS pada pertengahan Oktober mempekerjakan 9,1 persen lebih sedikit karyawan yang setara dengan waktu dibandingkan bulan sebelumnya menjadi 368.162 - turun 36.707 pekerjaan dalam sebulan dan turun 91.871 sejak pertengahan Maret.

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x