Luar Biasa, Warga Berusia 101 tahun yang Pertama Divaksin Covid-19 di Jerman

- 27 Desember 2020, 12:14 WIB
Ilustrasi vaksin Covid-19.
Ilustrasi vaksin Covid-19. /Pixabay/Alexandra_Koch/

Jerman, yang berpenduduk 83 juta jiwa, telah mendirikan lebih dari 400 pusat vaksinasi di berbagai tempat, termasuk bekas bandara Tegel dan Tempelhof di Berlin serta aula pameran perdagangan Hamburg.

Vaksinasi akan diberikan secara gratis dan tersedia untuk semua orang mulai pertengahan 2021, yaitu ketika kelompok prioritas diharapkan sudah selesai vaksinasi.

Namun, seperti dikutip DeskJabar dari Antara, tidak ada kewajiban bagi warga untuk disuntik vaksin anti Covid-19.

Baca Juga: Salah Ingin Pindah, Klopp : Tak Akan Menghalang-halangi

Baca Juga: Update Covid-19 Kota Bandung, Total 4.645 Penderita Covid-19 Sembuh, 154 Meninggal Dunia

Jumlah kasus Covid-19 yang dikonfirmasi di Jerman naik sebesar 14.455 menjadi 1.627.103, menurut data Institut Robert Koch untuk penyakit menular, Sabtu.

Data itu juga menunjukkan bahwa sudah lebih dari 29.000 orang di Jerman yang meninggal akibat penyakit tersebut.***

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah