INGAT! Mulai Tengah Malam Nanti Pemesanan Tiket Kereta Api Lebaran 2023 Dibuka, Catat Jadwalnya Awas Terlewat

25 Februari 2023, 15:57 WIB
Ingat, pemesanan tiket kereta api Lebaran 2023 mulai dibuka Minggu 26 Februari 2023 mulai pukul 00.00 WIB /twitter KAI121/

DESKJABAR – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memerintahkan persiapan lebih awal untuk menghadapi arus mudik Lebaran 2023, karena diperkirakan jumlah masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini akan mencapai sekitar 80 juta orang. Bagi mereka yang merencanakan mudik lebaran dengan kereta api, pemesanan tiket sudah dimulai 26 Februari 2023 jam 00.00 WIB atau tengah malam nanti.

Menteri Perhubungan sudah menginstruksikan persiapan lebih awal untuk angkutan mudik dan balik Lebaran 2023, karena diperkirakan jumlah masyarakat yang akan melakukan perjalanan di periode itu akan melonjak. Ju,mlahnya diperkirakan akan mencapai 80 juta orang.

Baca Juga: YUK Berakhir Pekan Wisata Alam ke Tahura Gunung Kunci Sumedang, Lewat Tol Cisumdawu Melalui Exit Tol Mana?

“Pengelolaan arus mudik dan balik lebaran tahun ini sangat menantang yaitu bagaimana mengendalikan lonjakan pergerakan orang yang lebih besar dari tahun lalu, yang prediksinya mencapai 80 juta orang,” kata Budi Karya Sumadi, di Jakarta dalam acara lapora  tentang angkutan Nataru, Jumat 17 Februari 2023.

Jumla sebanyak itu akan melakukan perjalanan baik dengan menggunakan kendaraan pribadi, mobil dan sepeda motor, tetapi juga menggunakan moda transportasi massal, darat, laut, dan udara.

PT KAI sendiri mengumumkan pemesanan tiket untuk Kereta Api Lebaran 2023 sudah dibuka pada Minggu, 26 Februari 2023 mulai pukul 00.00 WIB.

Pemesanan Tiket H-45

Dalam keterangannya, VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, pemesanan tiket KA Lebaran tahun ini mengalami perubahan. Jika sebelumnya pemesanan tiket untuk H-30, sekarang menjadi H-45. Hal ini dilakukan untuk semakin meningkatkan pelayanan serta memberikan kesempatan bagi masyarakat dalam merencanakan perjalanannya dengan kereta api pada masa Angkutan Lebaran.

Dalam keterangan tertulisnya, PT KAI mengingatkan kepada calon pelanggan agar teliti dalam menginput tanggal, rute, serta data diri pada saat melakukan pemesanan. Rencanakan perjalanan sebaik mungkin termasuk estimasi perjalanan menuju stasiun. Jangan sampai keliru dan akhirnya tidak bisa mudik Lebaran.

Jumlah penumpang kereta api pada Lebaran 2023 diprediksi akan mengalami peningkatan, sejalan dengan semakin membaiknya kondisi pasca pandemic Covid-19 dengan pelonggaran penerapan PPKM.

Berdasarkan data, pada angkutan KA Lebaran 2022, PT  KAI telah melayani sekitar 4,39 juta penumpang selama 22 hari masa angkutan Lebaran 2022, yakni sejak H-10 sampai H+10 atau 22 April-13 Mei 2022.

Baca Juga: FEBRUARI 2023 Tinggal 3 Hari, Akankah Tol Cisumdawu Rampung? Di Lokasi Ini Pembangunan Masih Jauh dari Harapan

Guna mengantisipasi kenaikan jumlah penumpang pada Lebaran 2023, pemesanan tiket akan dilakukan H-45 sebelum keberangkatan. Dikutip dari laman kai.id, dengan demikian, per 26 Februari 2023, pelanggan sudah dapat membeli tiket untuk keberangkatan 12 April 2023.

Dimana pada kondisi normal selain di luar masa Angkutan Lebaran, KAI menerapkan kebijakan untuk penjualan tiket KA Jarak Jauh mulai H-30 sebelum keberangkatan.

Jumlah penumpang kereta api pada Lebaran 2023 diprediksi akan melonjak, sejalan dengan semakin membaiknya kondisi pasca pandemic Covid-19 dengan pelonggaran penerapan PPKM.

Jadwal Lengkap Pemesanan Tiket

Dalam keterangan terulisnya, PT KAI mengatakan bahwa untuk informasi lebih lanjut terkait penjualan tiket pada masa Angkutan Lebaran, masyarakat dapat menghubungi Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai.id, atau media sosial KAI121.

Untuk pemesanan tiket kereta api Lebaran 2023 bisa dilakukan melalui aplikasi KAI Access, website kai.id, contact center 121 dan mitra resmi penjualan yang bekerjasama dengan KAI

Diambahkan, PT KAI juga akan tetap menyiapkan kereta-kereta api tambahan sebagai persiapan angkutan Lebaran 2023. Namun, menurut Joni Martinus, jumlah kereta tambahan yang akan dioperasikan masih dalam pembahasan.

Baca Juga: Faktor Risiko dan Kompikasi Anak Obesitas, Begini Cara Mencegah Buah Hati Kelebihan Berat Badan

Menurut Joni, penggunaan kereta tambahan diterapkan pada kondisi-kondisi libur nasional yang peak season-nya dalam jangka waktu lama, seperti untuk Angkutan Lebaran 2022 dan Angkutan Natal dan Tahun Baru 2022/2023.

Di samping itu, Joni mengatakan tiket yang dijual lebih awal dapat menjadi pertimbangan KAI untuk menentukan kereta api tambahan, guna menampung peningkatan animo masyarakat secara efektif.

Adapun jadwal lengkap pemesanan tiket KA Lebaran 2023 adalah :

jadwal pemesanan tiket KA Lebaran 2023

jadwal pemesanan tiket KA Lebaran 2023

Itulah jadwal lengkap pemesanan tiket kereta api Lebaran 2023. Awas jangan kelupaan, catat jadwalnya. Semoga bermanfaat. ***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: kai.id

Tags

Terkini

Terpopuler