Ade Yasin Bupati Non Aktif Hadir Bersama Saksi Mahkota di Sidang Dugaan Suap Terhadap BPK RI Perwakilan Jabar

- 5 September 2022, 19:45 WIB
Bupati Bogor non aktif Ade Yasin terdakwa dugaan suap terhadap BPK RI hadir dalam persidangan bersama terdakwa lainnya Ihsan  Ayatullah, Rizki Taufik dan Adam Maulana
Bupati Bogor non aktif Ade Yasin terdakwa dugaan suap terhadap BPK RI hadir dalam persidangan bersama terdakwa lainnya Ihsan Ayatullah, Rizki Taufik dan Adam Maulana /DeskJabar.com/Budi S Ombik/

Sidang yang dipimpim ketua hakim Hera Kartiningsih tersebut menanyakan temuan terkait 26 yang bermasalah.

Saat ditanyakan langsung majelis hakim ke terdakwa terkait 26 yang bermasalah.

Baca Juga: Mantan Walikota Banjar, Herman Sutrisno Dituntut 6 Tahun Penjara, Jaksa KPK Beberkan Duit Haram yang Diambil

"Apakah terdakwa mengetahui apa saja 26 hal tersebut yang bermasalah," kata ketua hakim.

Ade Yasin menjawab pertanyaan majelis hakim dengan jawaban singkat tidak tahu.

"Untuk ke-26 hal yang bermasalah itu persisnya saya tidak tahu," kata Ade Yasin.

Di sisi lain, kuasa hukum Ade Yasin mengatakan jalannya sidang tadi terlalu terlihat menarik narik terhadap bu Ade Yasin.

Dikatakan, sebenarnya sudah terjawab bahwa mereka hanya menarik-narik kaitannya dengan Kalan.

""Tapi kan dengan Kalan, kalaupun itu terjadi saya akan buktikan bahwa pernyataan Ihsan mencatut nama bu Ade Yasin, saya akan buktikan ada di BAP," kata Dinarlara Butar Butar.

Disebutkan, di dalam BAPnya itu jelas bahwa, kata Dinarlara Butar Butar, Ihsan melapor ke Ade Jaya bukan ke Bupati.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x