MENGURAI BENANG KUSUT KASUS SUBANG, Hasil Analisis CCTV di 40-50 Titik Hingga Tamu yang Diduga Punya Kunci

- 8 Januari 2022, 09:04 WIB
YouTuber Anjas di Thailand pada tayangan berjudul Pengendara Avanza Putih & Motor NMAX Bukan Pelaksana ?? yang diunggah 9 Oktober 2021.
YouTuber Anjas di Thailand pada tayangan berjudul Pengendara Avanza Putih & Motor NMAX Bukan Pelaksana ?? yang diunggah 9 Oktober 2021. /YouTube Anjas di Thailand/

Di awal penyidikan, ada dua kendaraan yang sempat diduga dan dicurigai terkait kasusnya, yaitu mobil Avanza putih dan sepeda motor NMax biru.

Pada 17 September 2021, Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan mengemukakan, penyidik masih mendalami hubungan antara kendaraan tersebut dan kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang, sebagai bagian untuk mengumpulkan alat bukti kuat untuk pengungkapan kasus tersebut.

Namun, belakangan tidak terdengar lagi informasi soal hasil pemeriksaan polisi soal kedua kendaraan tersebut atau kendaraan lain yang mungkin ditumpangi terduga pelaku yang mungkin teramati di 40-50 titik CCTV.

Baca Juga: MENGUNGKAP KASUS SUBANG, Mengapa Pintu Rumah Yosep dan Kamar Tidur Korban Tidak Rusak? Analisa Fredy dan Anjas

Siapa yang punya kunci pintu rumah?

Tak heran jika banyak pihak yang berpendapat untuk menyederhanakan kembali kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang ini ke persoalan siapa tamu yang datang di malam sebelum kejadian pembunuhan dan mengapa pintu kamar Tuti Suhartini tidak rusak atau tidak ada tanda-tanda pendobrakan.

Dugaan dan perkiraan semacam itu pula yang membuat tim penyidik sempat melontarkan pernyataan bahwa terduga pelaku kemungkinan masih dekat atau mengenal korban.

Fredy Sudaryanto melalui kanal YouTube Fredy Sudaryanto Sport berjudul Apakah Pintu Kamar 4lmarhum4h Bu Tuti... di Kunci ? Pada Saat K3jadian, Kamis, 6 Januari 2021, menjelaskan alasannya mengapa pintu rumah tidak rusak. 

Menurut dia, rumah Tempat Kejadian Perkara (TKP) yang dihuni Yosep bersama istrinya, Tuti Suhartini, dan anaknya, Amel, adalah juga kantor Yayasan Bina Prestasi Nasional.

"Kunci gerbang dan kunci utama rumah ada kemungkinan bisa diduplikat atau diperbanyak karena banyak orang keluar masuk. Apalagi rumah TKP dijadikan kantor yayasan. Yang lalu lalang di sana, bukan hanya yang punya rumah. Ada juga orang luar," tuturnya.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: YouTube Fredy Sudaryanto Sport YouTube Anjas di Thailand


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x