Bakso President, Salah Satu Ikon Kuliner Kota Malang, Banyak Artis dan Pejabat Pernah Makan Disana

- 7 Maret 2024, 07:00 WIB
  Lokasi warung Bakso President di jalan Batang Hari Kota Malang Jawa Timur, foto diambil Minggu 3 Maret 2024
Lokasi warung Bakso President di jalan Batang Hari Kota Malang Jawa Timur, foto diambil Minggu 3 Maret 2024 /Dicky Harisman/DeskJabar/

Kawasan President ini lumayan luas hingga ke tempat abah berjualan menetap untuk pertama kalinya, Abah memutuskan untuk menamai usaha baksonya dengan bakso President.

Bakso President yang berlokasi di pinggir rel kereta ini memiliki beberapa varian bakso yang cukup lengkap. Dari bakso besar, kecil, bakso bakar, goreng udang, bakso urat, bakso telur, bakso ati ampela, bakso paru, bakso keripik, siomay goreng, dan siomay basah.

Di antara varian bakso yang dijajakan tersebut, bakso bakar menjadi favorit pelanggan.

Banyak yang merekomendasikan menu ini, termasuk para food vlogger. Bakso President kini telah memiliki 2 cabang, yakni cabang Pulosari dan Pandean.

Bakso President kini dikelola oleh generasi kedua dengan omset pada liburan panjang bisa mencapai 2.000 porsi sehari. ***

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah