Pemerintah Ingin Cetak Warga yang Belum Punya Pekerjaaan Menjadi Wirausaha Dengan Pelatihan Kecakapan Gratis

- 16 Agustus 2022, 07:55 WIB
Dua Instruktur, Rosdamayanti dan Elida Hafni menunjukkan hasil praktik membuat roti pada Pelatihan Kecakapan Wirausaha di LKP Elida’s, Senin 15 Agustus 2022.
Dua Instruktur, Rosdamayanti dan Elida Hafni menunjukkan hasil praktik membuat roti pada Pelatihan Kecakapan Wirausaha di LKP Elida’s, Senin 15 Agustus 2022. /Dicky Harisman/

Baca Juga: BIODATA dan Profil Penyanyi Asal Bandung Dira Sugandi, Diundang Perform di Upacara 17 Agustus 2022 di Istana

Peserta pendidikan harus menempuh 150 jam pelajaran hingga sesi pematerian selesai.

Peserta Program Pendidikan Kecakapan Wirausaha berjumlah 20 orang dari jumlah keseluruhan pendaftar sebanyak 80 peserta yang mengikuti program pendidikan setiap harinya dengan serius.

Deskjabar datang ke acara pelatihan menyaksikan para peserta yang tengah mendapat tutorial pembuatan Roti dari Chef Rosdamayanti.

Menurut Chef Rosdamayanti saat diwawancarai, tujuan dari kegiatan pelatihan gratis bagi peserta yang belum mendapatkan pekerjaan ini adalah untuk membekali mereka dengan kecakapan khusus di bidang tata boga khususnya pembuatan kue kering, pastry, kue basah, kue jajan pasar, roti dll.

Baca Juga: 5 Fakta HASIL Pemeriksaan TKP oleh Komnas HAM di TKP Kasus Brigadir J, Motif Ferdy Sambo semakin Terang

Ketua LKP Elida’s, Elida Hafni di tempat yang sama mengatakan, setelah selesai pelatihan selama dua bulan akan dilakukan rintisan usaha kepada para peserta.

Mereka akan diberikan peralatan dan bahan dari Kemendikbud dengan bimbingan dan pengawasan selama enam bulan.

Elida menambahkan, pelatihan serupa telah dilaksanakan dari tahun 2019. Beberapa peserta yang pernah mengikuti pelatihan sudah banyak yang berhasil menjadi pengusaha di bidang pastry dan bakery.

“Pelatihan ini tidak hanya memberikan keahlian membuat kue untuk peserta, tapi tuntas sampai perintisan usahanya, nantinya peserta diajarkan memasarkan produk yang dibuat,” kata Elida.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah