TERNYATA Kebiasaan yang Sering Kita Lakukan Ini, Bisa Meningkatkan Resiko Hipertensi dan Stroke

- 31 Juli 2022, 17:24 WIB
Kebiasaan lumrah ini ternyata bisa meningkatkan resiko hipertensi dan stroke, terutama bagi perokok
Kebiasaan lumrah ini ternyata bisa meningkatkan resiko hipertensi dan stroke, terutama bagi perokok /Pexels/Andrea Piacquadio/

DESKJABAR – Ada kebiasaan yang banyak dilakukan orang di siang hari, tidak hanya di rumah, di bis, bahkan saat kita tengah berada di kantor.

Ternyata sebuah studi kesehatan di Amerika menyebutkan bahwa kebiasaan yang sering kita lakukan di siang hari ini, beresiko terkena hipertensi dan stroke.

Apalagi jika dia seorang perokok, kebiasaan yang sering kita lakukan ini, akan semakin memperbesar resiko terkena hipertensi dan stroke.

Baca Juga: 4 Langkah Plus Doa Cara Hilangkan Insomnia Akut pada Usia Lansia Tanpa Obat, agar Tidur Berkualitas

Yang dimaksud kebiasaan yang sering kita lakukan ini, tidak lain adalah tidur siang. Kebiasaan ini akan terasa nikmat jika dalam kondisi cape, atau di luar sedang terik matahari.

Terkadang tidur siang kita lakukan tidak hanya di rumah, bahkan ketika kita sedang di kantor, di kendaraan dengan AC yang nyaman.

Hasil studi penelitian terbaru yang diterbitkan di jurnal American Herat Association Hypertension melaporkan hasil yang cukup mengejutkan dari dampak kebiasaan tidur siang.

Orang yang sering tidur siang mungkin lebih beresiko terkena serangan hipertensi atau tekanan darah tinggi dan stroke.

Bahkan seorang ahli neurologi di Beth Israel Deaconess Medical Center, Margaret Blattner,memaparkan bahwa kebiasaan tidur siang dapat menunjukkan masalah dengan kualitas tidur malam hari atau bahkan kesehatan secara keseluruhan.

Dilansir dari laman PMJ News, studi tersebut memaparkan penelitian dilakukan terhadap 360 responden yang memberikan sampel darah, urin, air liur, serta informasi terperinci tentang gaya hidup mereka.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: PMJ News People


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x