Ada Banyak Manfaat Mengonsumsi Apel Secara Rutin, Salah Satunya Turunkan Berat Badan

- 28 Maret 2021, 01:10 WIB
/


DESKJABAR - Buah apel layak dikonsumsi setiap hari. Alasannya, apel memiliki banyak manfaat kesehatan berkat kandungan gizi dan nutrisinya. 

Seperti dikutip Desk Jabar dari laman Healthline, ada beberapa manfaat lain dari penambahan apel ke dalam menu makanan Anda secara rutin. Selain menjaga kesehatan jantung dan menurunkan risiko kanker, berikut ini beberapa manfaatnya.

- Mendukung penurunan berat badan. Karena kandungan seratnya, apel terbukti meningkatkan perasaan kenyang, menurunkan asupan kalori, sehingga dapat menurunkan berat badan.

Baca Juga: Makan Sebuah Apel Sehari Menjauhkan Anda dari Dokter, Fakta atau Fiksi?

- Meningkatkan kesehatan tulang. Studi pada manusia, hewan, dan tabung reaksi telah menemukan bahwa makan lebih banyak buah dapat dikaitkan dengan peningkatan kepadatan mineral tulang dan risiko osteoporosis yang lebih rendah.

- Meningkatkan fungsi otak. Penelitian pada hewan menunjukkan bahwa makan apel dapat membantu mengurangi stres oksidatif, mencegah penurunan mental, dan memperlambat tanda-tanda penuaan.

- Melindungi dari asma. Studi menunjukkan bahwa peningkatan asupan apel dapat dikaitkan dengan risiko asma yang lebih rendah.

Baca Juga: Gara-gara Promosikan Obat Covid-19, Facebook Bekukan Halaman Presiden Nicolas Maduro

- Mengurangi risiko diabetes. Menurut sebuah ulasan, makan satu apel per hari dikaitkan dengan risiko 28% lebih rendah terkena diabetes tipe 2, dibandingkan dengan tidak makan apel sama sekali.

Makan apel setiap hari kemungkinan tidak akan membahayakan kesehatan Anda. Akan tetapi, makan banyak apel setiap hari dapat menyebabkan beberapa efek samping.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x