11 Manfaat Berhenti Merokok Bagi Kesehatan, Bantu Tingkatkan Kesuburan Pria dan Wanita, Kata dr. Saddam Ismail

5 November 2022, 13:09 WIB
Ilustrasi asap rokok an penjelasan dr. Saddam Ismail mengenai 11 manfaat berhenti merokok bagi kesehatan//Kolase foto Pixabay.com dan Youtube/ArtTower/Saddam Ismail/ /

DESKJABAR – Berhenti merokok tentunya merupakan keputusan terbaik demi mendapatkan kualitas kehidupan yang sehat.

Ketika seseorang memutuskan berhenti merokok, efek positif bisa didapatkan oleh tubuh secara bertahap.

Selain itu, dengan berhenti merokok maka akan ikut berkontribusi bagi lingkungan sekitar terutama keluarga.

Baca Juga: Rehan Lisa Kembali Tantang Pasangan Unggulan ke 2 Asal Prancis, di Semifinal Hylo Open 2022 Malam Ini!

Berbanding terbalik dengan kebiasaan merokok, kebiasaan tersebut dapat menyebabkan efek negatif pada tubuh manusia.

Beberapa penyakit yang timbul dari kebiasaan merokok diantaranya kanker paru-paru, tenggorokan, masalah seksualitas bahkan bisa menjadi pemicu kematian.

Mengutip dari laman resmi WHO, sekitar 225.700 orang di Indonesia meninggal dunia yang dipicu dari kebiasaan merokok dan penyakit lainnya yang memiliki kaitan dengan tembakau.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Udang Bakar Madu Khas Masakan Sunda, Mudah, Enak, Makin Nikmat Jika Ada Sambal Terasi

Setelah berhenti merokok, tentunya akan merasakan manfaat positif bagi tubuh.

Berikut 11 manfaat berhenti merokok yang dirangkum DeskJabar.com dari kanal Youtube Saddam Ismail yang diunggah 6 Agustus 2022 silam:

1. Memperbaiki kadar kolesterol

Berhenti merokok dijelaskan dokter Saddam Ismail akan memberikan dampak terhadap pembuluh darah.

Ketika berhenti merokok maka kadar kolesterol baik (HDL) akan meningkat.

Baca Juga: Gerhana Bulan 8 November 2022, Ini Amalan Islam Bila Terjadi Tanda-Tanda Kebesaran Allah

Selain itu, berhenti merokok juga dapat menurunkan risiko terkena penyakit kardiovaskular.

2. Menyehatkan saluran pernafasan

Salah satu dampak positif yang bisa dirasakan ketika memutuskan berhenti merokok adalah mendapatkan kualitas pernafasan yang semakin baik.

Dengan berhenti merokok, maka saluran pernafasan bisa menjadi lebih bersih dan lega ketika bernafas.

“Nafas lebih lega, kemudian jarang mengalami batuk, kemudian ini akan meningkatkan kapasitas paru-paru,” kata dr. Saddam Ismail.

Baca Juga: Kadin dan Hotel Swiss-Belinn Bogor Berikan Bantuan untuk Warga Terdampak Bencana Bogor

3. Memberikan lebih banyak energi

Saat berhenti merokok akan berdampak pada pembuluh darah dan bisa membuat aliran darah menjadi lancar.

Lancarnya aliran darah bisa membuat tubuh lebih bertenaga dan memiliki energi yang cukup dalam mengarungi setiap aktivitas.

Selain itu, lancarnya aliran darah mampu membuat sistem imun yang lebih baik sehingga tubuh terhindar dari penyakit.

Baca Juga: Ide Cemilan Murah Meriah di Rumah! Ini Resep Membuat Cilok Kuah yang Pedasnya Juara, Seger, Super Enak

4. Mengurangi perasaan stres

Zat nikotin dalam rokok dapat memicu peningkatan stres.

Menurut dokter Saddam Ismail, banyak salah kaprah terkait rokok yang bisa menyebabkan ketenangan justru sebaliknya dapat menambah stres berkat zat nikotin.

“Kalau anda ingin melampiaskan untuk menghilangkan rasa stres, lebih baik mencari metode lain yang lebih sehat untuk mengatasi stres yang bisa dilakukan dengan cara seperti olahraga, hobi yang positif,” kata dr. Saddam Ismail.

Baca Juga: Resep Sambal Dadak Pedas Segar Ala Resto Sunda, Dijamin Suami Ketagihan dan Betah di Rumah, Mau Coba Bunda

5. Meningkatkan kualitas hubungan seksual

Ketika berhenti merokok, sirkulasi darah bisa menjadi lancar.

Hal ini akan berpengaruh terhadap sistem reproduksi laki-laki maupun perempuan.

“Pada laki-laki akan membuat lebih mudah ereksi dibandingkan dengan orang yang merokok, kemudian pada perempuan itu akan lebih mudah mencapai orgasme dibandingkan dengan yang merokok,” ujar dr. Saddam Ismail.

6. Membuat kulit lebih muda

Baca Juga: Jangan Dianggap Sepele, Ini 8 Tanda Gula Darah Tinggi yang Perlu Diketahui, Simak Penjelasan dr. Saddam Ismail

Kandungan zat kimia yang dibakar pada rokok dapat menyebabkan masalah kesehatan salah satunya pada bagian kulit.

sering terkontaminasinya kulit dengan asap rokok bisa mempengaruhi kesehatan kulit itu sendiri.

Dengan berhenti merokok, termasuk kulit dapat memperoleh manfaatnya sehingga bisa terlihat lebih segar dan tidak kusam.

“Berhenti merokok akan membuat kesehatan kulit, sehingga tidak terjadi penuaan dini akibat dampak dari rokok,” ucap dr. Saddam Ismail.

7. Menghilangkan kecanduan

Ketika berupaya berhenti dari merokok, otak akan merespon efek kecanduan agar menghilang.

Meski demikian hal tersebut tentunya tidak bisa langsung terjadi secara cepat dan perlu proses yang panjang sebelum bisa lepas dari kecanduan rokok sepenuhnya.

Baca Juga: 30 Penonton Pingsan, Konser Musik NCT 127 di Tanggerang Selatan Dihentikan, Berikut Ini Penjelasannya

“Fungsi tubuh akan kembali normal terutama otak, dengan begitu ketergantungan terhadap rokok bisa terhenti,” sambung dr. Saddam Ismail.

8. Memperkuat otot


Merokok dapat menyebabkan otot bisa melemah, sebaliknya dengan berhenti dan dibarengi dengan latihan fisik mata otot akan semakin kuat sehingga dapat beraktivitas dengan normal dan tidak mudah lelah.

9. Memperkuat tulang

Rokok dapat menyebabkan masalah pada bagian tulang yang ada hubungannya dengan osteoporosis.

Baca Juga: Bulutangkis Porprov XIV Jabar 2022 di Bekasi Besok, Pengcab PBSI Kota Bandung Incar 4 Medali Emas

Kepadatan tulang berkurang akibatnya tulang mudah rapuh.

Menghentikan kebiasaan merokok dapat meminimalisir terjadinya osteoporosis.

Namun tetap harus dibarengi dengan asupan kalsium serta vitamin lainnya.

10. Menormalkan indra penciuman

Merokok dapat menyebabkan sensasi indera pengecapan dan penciuman berkurang.

“Asap rokok dan zat-zat kimia yang ada di dalamnya akan merusak saraf sehingga sensasi pengecapan akan menurun, penciuman juga menurun,” kata dr. Saddam Ismail.

Baca Juga: Bikin Penasaran! Ini Resep Nasi Liwet Sunda Toping Asin Jambal dan Teri yang Bikin Kamu Lupa Diet

Dengan berhenti merokok dapat mengembalikan Indera penciuman kembali normal.

11. Meningkatkan kesuburan

Merokok diketahui dapat menyebabkan masalah kesuburan bagi pria maupun wanita.

Pria yang mengalami masalah kesuburan akibat terlalu banyak merokok tentunya akan sulit untuk dapat momongan.

Begitupun dengan wanita yang merokok dapat berisiko terhadap kesehatan janin.

Dengan berhenti merokok, dapat meningkatkan kesuburan laki-laki dan perempuan terutama bagi yang sedang menjalani program kehamilan.

Baca Juga: Cemilan Favorit! Ini Resep Pentol Baso Mercon yang Pedesnya Juara, Enak, Seger, Bisa Jadi Ide Jualan Juga Lho!

Bagi pria yang berhenti merokok, maka kualitas sperma dari segi kuantitas dan kualitas akan membaik, sementara bagi wanita rahim dan sel telurnya akan lebih sehat.

Terakhir, dengan berhenti merokok maka kita memiliki kontribusi yang sangat baik terhadap keluarga atau orang-orang tersayang.

Pasalnya keputusan berhenti merokok dapat membawa dampak berupa kesehatan bagi keluarga.***

Editor: Sanny Abraham

Sumber: YouTube Saddam Ismail

Tags

Terkini

Terpopuler