Facebook Mulai Membatasi Iklan Politik di Indonesia, Ada Apa Ya?

- 12 Februari 2021, 18:01 WIB
Ilustrasi Facebook.
Ilustrasi Facebook. /Dok. Pikiran Rakyat/


DESKJABAR
- Facebook sedang menguji coba mengurangi penayangan iklan politik di platformnya untuk sejumlah pengguna di berbagai negara, termasuk Indonesia.

"Seperti yang disebutkan Mark Zuckerberg saat rapat baru-baru ini, salah satu umpan balik yang sering kami dengar adalah orang tidak mau konten politik mengambil alih laman Kabar Berita," kata Direktur Manajemen Produk Facebook, Aastha Gupta, di blog resmi Facebook, dikutip Jumat, 12 Februari 2021.

Facebook menguji coba pengurangan iklan politik kepada pengguna di Indonesia, Brasil, dan Kanada mulai pekan ini. Amerika Serikat pada waktu yang akan datang.

Baca Juga: Imlek 2021, Inilah 4 Shio yang Kurang Hoki di Tahun Kerbau Logam

Baca Juga: Mulai Maret 2021, Pajak PPnBM Mobil Baru Dihapus, Berlaku Hanya 9 Bulan

Selama masa uji coba, Facebook akan mengukur bagaimana respons pengguna terhadap konten politik yang muncul di laman utama, dengan membuat kategori peringkat.

Facebook memberi pengecualian untuk informasi Covid-19 dari akun milik lembaga resmi dan kantor atau layanan pemerintahan.

Uji coba ini tidak berarti Facebook akan menghilangkan sepenuhnya iklan politik, namun untuk mencari solusi berinteraksi dengan iklan politik di platform tersebut.

Baca Juga: Nekat Masuk Wilayah Kota Bogor, 63 Pengendara Kendaraan Bermotor Diberikan Sanksi Denda

Baca Juga: Ketika aespa Belajar Bahasa Indonesia, Siapa yang Paling Jago? Temukan Jawabannya di Sini

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x