Bunga Alocasia Stingray Dapat Menyaring Polusi Udara, dan Membuat Produktivitas Suasana Hati Disekitarnya!

- 22 Agustus 2023, 20:23 WIB
Tanaman hias Alocasia Stingray diyakini dapat memfiltrasi udara kotor menjadi bersih dan gas kimia yang ada di udara serta dapat meningkatkan produktivitas serta suasana hati disekitarnya
Tanaman hias Alocasia Stingray diyakini dapat memfiltrasi udara kotor menjadi bersih dan gas kimia yang ada di udara serta dapat meningkatkan produktivitas serta suasana hati disekitarnya / Instagram @urban_plant_living/

 

 

 

DESKJABAR – Akhir–akhir ini masyarakat dihebohkan dengan semakin memburuknya kualitas udara di wilayah Jabodetabek, bahkan dikatakan sebagai udara terburuk di dunia. Untuk mengurangi pencemaran udara itu, berbagai upaya dilakukan pemerintah.

Upaya pemerintah daerah dalam mengurangi polusi udara, khusus pemerintah DKI Jakarta, telah memberlakukan Work From Home (WFH) bagi ASN, mulai Senin, 21 Agustus 2023. Kecuali ASN yang berhubungan dengan pelayanan publik bekerja seperti biasanya.

Selain DKI Jakarta, Pemerintah kota (Pemkot) Bogor juga akan melakukan hal yang sama telah menyiapkan skema kerja dari rumah (WFH), untuk mengurangi pencemaran udara yang berasal dari asap kendaraan bermotor.

Baca Juga: Uang Rakyat Kembali ke Rakyat, 1,88 Trilyun Untuk Perbaikan Rumah Rakyat Tidak Layak Huni di Jawa Barat

Pemerintah daerah se-Jabodetabek meminta kepada masyarakat, khususnya ASN yang masih bekerja Work From Office (WFO) menuju kantor menggunakan kendaraan umum massal, juga kepada para pegawai swasta agar dapat menyesuaikan dengan keadaan untuk sementara waktu.

Selain itu, ada pula yang dapat dilakukan masyarakat, untuk mengurangi pencemaran udara, agar udara menjadi bersih, yakni dengan menanam tanaman hias, ada berbagai macam tanaman hias dapat memfiltrasi udara kotor menjadi bersih, salah satunya tanaman hias Alocasia Stingray.

Tanaman hias Alocasia Stingray secara alami dapat menyaring udara kotor (Polusi udara) dan gas kimia yang ada di udara. Kemudian tanaman hias ini juga dipercaya menghasilkan senyawa yang dapat meningkatkan produktivitas serta suasana hati menjadi tenang.

Baca Juga: Puslabfor Mabes Polri Lakukan Penyelidikan Kebakaran Laboratorium IPB, Kematian Laila Atika Sari Masih Misteri

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x