:Cara Mudah Daftar Online CASN 2022 dan Dokumen Apa Saja yang Harus Dipersiapkan

- 25 Desember 2022, 08:18 WIB
Berikut ini adalah cara mudah daftar online Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2022,  dan dokumen harus dipersiapkan
Berikut ini adalah cara mudah daftar online Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2022, dan dokumen harus dipersiapkan /buku panduan SSCASN 2022

DESKJABAR - Berikut ini adalah cara mudah daftar online Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2022.

Tapi sebelum mendaftar, pelamar harus memastikan telah mempersiapkan dokumen-dokumen yang diperlukan untuk pendaftaran.

Pada kesempatan ini DeskJabar.com akan memberitahukan cara mudah daftar CASN 2022 secara online serta dokumen apa saja yang harus dipersiapkan.

Baca Juga: 3 Pejabat KEJATI JABAR Kompak Respon Dugaan Suap Jual Beli Jabatan Pasca Bupati ANNE RATNA Lantik Pejabat

Ini dokumen dibutuhkan

Melansir dari laman sscasn.bkn.go.id, berikut adalah dokumen-dokumen yang harus dipersiapkan terlebih dahulu sebelum melakukan pendaftaran CASN 2022 secara online, yaitu:

1. Kartu Keluarga (KK)

2. KTP atau Surat Keterangan dari Disdukcapil

3. Ijazah

4. Transkrip Nilai

5. Pas Foto (menggunakan latar belakang merah)

6. Dokumen lain sesuai dengan ketentuan jenis seleksi dan instansi yang akan

dilamar.

Baca Juga: INILAH Rute Serta Harga Tiket Bus Listrik di Kota Bandung, Pelajar dan Lansia Gratis

Sedangkan untuk daftar CASN 2022 secara online, pelamar harus melakukan langkah-langkah ini:

1. Seluruh Pelamar Aparatur Sipil Negara (ASN) 2022 harus masuk ke portal SSCASN dengan mengakses https://sscasn.bkn.go.id/ menggunakan browser Google Chrome atau Mozilla Firefox versi terbaru.

2. Portal Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) Badan Kepegawaian Negara (BKN RI) memuat seluruh informasi terkait proses rekrutmen CASN 2022.

3. Pelamar ASN wajib memahami tata cara dan syarat pendaftaran dengan cermat dan

teliti.

Baca Juga: Jadwal Pemutaran dan Harga Tiket Film Avatar 2 The Way of Water Hari Ini 25 Desember 2022 di Bioskop Bandung

4. Terdapat beberapa menu yang tersedia pada portal Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2022.

5. Klik Alur untuk melihat tata cara pendaftaran Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) 2022. Pelamar wajib membaca dengan teliti, seksama, serta mempelajarinya supaya tidak ada informasi yang tertinggal sedikitpun sebelum melanjutkan ke proses pendaftaran.

6. Klik FAQ untuk melihat pertanyaan yang sering ditanyakan seputar kendala yang

sering dialami Pelamar pada saat proses pendaftaran.

7. Klik Login untuk masuk ke portal pendaftaran seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2022.

Demikian cara mudah daftar online CASN 2022 serta dokumen apa saja yang harus dipersiapkan terlebih dahulu, seperti dilansir DeskJabr.com dari laman sscasn.bkn.go.id dan www.bkn.go.id.***

Editor: Kodar Solihat

Sumber: sscasn.bkn.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah