Resep Sarapan Keluarga Spesial Telur Gulung Korea, Mudah Membuatnya Cukup Waktu 5 Sampai 10 Menit Saja

- 5 November 2022, 07:22 WIB
Resep Telur Gulung Korea yang cocok untuk menu sarapan keluarga bisa disajikan hanya dalam waktu singkat
Resep Telur Gulung Korea yang cocok untuk menu sarapan keluarga bisa disajikan hanya dalam waktu singkat /Tangkapan layar YouTube tripujis/

Cukup dengan hanya mengoleskannya hingga merata pada permukaan wajan yang akan digunakan untuk menggoreng semua bahan-bahan.

Setelah permukaan wajan diolesi minyak, semua bahan yang telah dicampur tinggal langsung dimasukkan .

Cara memasukkannya jangan langsung semuanya karena akan mempengaruhi ketebalan dari telur gulung.

Campuran bahan yang dimasukkan ke dalam wajan tidak boleh tebal karena akan sulit menggulungnya.

Baca Juga: Musim Hujan, Coba Resep Membuat Martabak Lipat. Siapkan Teh panas atau Susu Coklat, Paduan serasi

Agar mirip Telur Gulung Korea yang tebal, maka caranya adalah dengan cara memasukkan bahan dengan cara bertahap.

Masukkan sedikit adonan dan ratakan di atas wajan. Gunakan api sedang agar telur tidak gosong.

Setelah telur matang langsung gulung dan sisakan ujungnya kurang lebih sebanyak 2 cm dan tarik ke pinggir lalu tambahkan adonan diujung yang belum digulung. Lakukan hal yang sama sampai adonan habis.

Pot5ong-potong Telur Gulung Korea membulat atau sesuai selera. Telur Gulung Korea pun sudah siap disajikan untuk sarapan keluarga.***

Halaman:

Editor: Hadi Juniar Syamsi

Sumber: YouTube tri pujis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah