PENTING! Amalan Terbaik di Bulan Muharram, Pahala Berlipat, Ada Puasa yang Paling Utama Setelah Ramadhan

- 27 Juli 2022, 12:18 WIB
Ilustrasi orang berdoa. Amalan Terbaik di Bulan Muharram 1444 Hijriah yang sayang jika dilewatkan//Pixabay/ Syaifulptak57.
Ilustrasi orang berdoa. Amalan Terbaik di Bulan Muharram 1444 Hijriah yang sayang jika dilewatkan//Pixabay/ Syaifulptak57. /

DESKJABAR - Bulan Muharram sebentar lagi datang. Bulan yang sering disebut sebagai tahun baru Islam ini adalah bulan yang dinanti-nanti umat Muslim di seluruh dunia.

Bagaimana tidak, bulan ini memiliki berbagai keutamaan. Amalan yang dilakukan di bulan Muharram ini akan berpahala sangat besar.

Di tahun 2022 ini menginjak tahun baru Islam ke 1444 Hijriah dan 1 Muharram jatuh pada hari Minggu, 31 Juli 2022.

Di dalam Bulan Muharram terdapat hari Asyura yaitu 10 Muharram atau bisa disebut Yaumul Asyura (hari suro).

Baca Juga: Setelah Fotonya Dihapus oleh Arya Saloka, Putri Anne Menghilangkan Nama 'Saloka' di Instagramnya

Hari ini sangat dimuliakan oleh umat Islam. Hari Asyura ini menjadi salah satu hari keistimewaan dalam melakukan amalan di bulan Muharram.

10 Muharram dalam Islam begitu penting karena punya sejarah dan memperingati peristiwa tersebut dengan doa, amalan dan juga dengan puasa.

Di bulan Muharram ini terdapat puasa-puasa sunnah yang sangat dicintai oleh Allah Subhanahu Wa Ta'ala.

Di awal tahun Hijriah ini bukan hanya tahun yang berpindah dan berganti, tapi kita pun harus menjadi pribadi yang lebih baik lagi dari tahun-tahun sebelumnya.

Baca Juga: 17 Ucapan Islami Menyambut Tahun Baru Hijriyah 1 Muharram, 12-17 di Medsos

Dilansir DeskJabar.com dari kanal YouTube Ceramah Pendek, Ustadz Adi Hidayat menjelaskan keutamaan di bulan Muharram.

1. Puasa

Sebagaimana tertuang dalam hadits yang diriwayatkan dari Abu Hurairah ra. Rasulullah bersabda:

"Artinya, puasa yang paling utama setelah (puasa) Ramadhan adalah puasa pada bulan Allah – Muharram. Sementara shalat yang paling utama setelah shalat wajib adalah shalat malam.” (HR. Muslim).

Puasa yang dapat dilakukan pada bulan ini yaitu pada tanggal 9 Muharram (Tasu'a), 10 Muharram (Asyura) dan beberapa puasa lain seperti pada tanggal 13,14,15 Muharram (Ayyamul Bidh), dan puasa Senin Kamis.

Baca Juga: Daftar Kartu Prakerja Berulang namun Selalu Gagal, Inilah Tips Syarat dan Cara Daftar agar Lolos

Adapun keutamaan puasa Asyura adalah akan dihapusnya dosa-dosa kecil setahun sebelumnya.

Sebagaimana diriwayatkan oleh Abu Qatadah al-Anshary, ketika Nabi ditanya tentang puasa sunnah ini, beliau menjawab, "Puasa ’Asyura akan menghapus dosa setahun lampau,” (H.R. Muslim 1162).

2. Memperbanyak sedekah

Pada Bulan Muharram ini dianjurkan untuk memperbanyak sedekah baik kepada keluarga ataupun kepada orang lain, karena bisa menjadi ladang pahala bagi umat Muslim.

Baca Juga: Isu Perceraian Arya Saloka Semakin Mencuat, Ahli Tarot Ramalkan Putri Anne akan Dapat Jodoh Lagi?

Pada bulan ini ada sedekah yang paling terkenal yaitu sedekah kepada anak yatim atau sering disebut dengan menyantuni anak yatim.

Sedekah ini dilakukan pada tanggal 10 Muharram dan pada hari itu biasa disebut dengan lebarannya anak yatim.

Melapangkan nafkah, memperbanyak taubat dan bersedekah di bulan Muharram masih diperselisihkan oleh sebagian ulama. Akan tetapi, tidak ada salahnya apabila kebaikan tersebut dilakukan di bulan yang baik.

3. Bertaubat


Yang dapat dilakukan di bulan yang mulia ini juga adalah dengan memperbanyak istighfar dan sholat taubat.

Baca Juga: 2 Tempat Wisata dan Rekreasi Terkenal di Jawa Tengah, Hits, Instagramable, Ada Wahana Waterpark Terbesar

Bulan yang merupakan awal tahun hijriyah ini menjadi momen introspeksi diri atau muhasabah untuk bertaubat.

Qatadah ra. menuturkan bahwa Nabi Adam AS bertaubat pada hari Asyura.4. Memperbanyak Dzikir

Dzikir merupakan amal sholeh yang dapat membuat kita lebih dekat dengan Allah SWT.

Dzikir pun beragam jenisnya tidak terbatas pada bacaan Tasbih, Tahlil, Tahmid, dan Takbir.

Dengan berdzikir kita akan mendapatkan perlindungan pada bulan Muharram ini.

Baca Juga: 30 Link Twibbon Muharram 1444 H atau Tahun Baru Islam 2022, Bagikan ke Media Sosial Instagram, FB dan Grup WA


5. Memperbanyak shalawat

Di bulan mulia ini sangat dianjurkan untuk memperbanyak bershalawat kepada Rasulullah SAW.

Sebagaimana yang diperintahkan dalam surat Al-Ahzab ayat 56 yang artinya.

“Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi. Hai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kamu untuk nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya”.

Shalawat memiliki banyak keutamaan, salah satunya menjadi penyebab terkabulnya doa.

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Alam Hits di Semarang, Cocok Dijelajah Bareng Pacar maupun Keluarga

Selain itu juga dengan bersholawat kita akan mendapatkan syafaat dari Rasulullah SAW kelak.

Itulah diantara amalan yang dapat dilakukan di bulan Muharram. Sungguh rugi jika kita tidak memaksimalkan bulan mulia yang penuh keberkahan ini.***

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Youtube Ceramah Pendek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah