Wajib Tahu! Inilah 5 Keutamaan Bulan Ramadhan dalam Kitab Majalis Syahri Ramadhan

- 2 April 2022, 16:39 WIB
Ilustrasi, Keutamaan  Ramadhan
Ilustrasi, Keutamaan Ramadhan /Pixabay/

DESKJABAR- Bulan Ramadhan merupakan salah satu bulan dalam Islam yang sangat mulia.

Dalam ajaran agama Islam, Bulan Ramadhan banyak memiliki keistimewaan dibanding bulan lainnya.

Ramadhan juga dalam Islam termasuk bulan suci dan memiliki banyak keutamaan dan keberkahan yang sangat disayangkan apabila dilewatkan begitu saja.

Dilansir Deskjabar.com dari kitab Majalis Syahri Ramadhan karya Syaikh Muhammad bin Shalih al-Utsaimin, bulan Ramadhan memiliki banyak keutamaan.

Di bulan Ramadhan, Allah memberi ganjaran pahala yang besar dan membuka sebesar-besarnya pintu kebaikan. Hal ini ditegaskan dalam Qur'an surat Al-Baqarah ayat 185:

"Bulan Ramadhan, bulan yang didalamnya diturunkan (permulaan) al-Qur'an sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang haq dan bathil)." Quran Surat al-Baqarah ayat 185.

Baca Juga: Cara Mendapatkan 4 Keutamaan Ramadhan, Tak Ada di Bulan Lain, Rugi Jika Tak Diamalkan, Kata Ustad Adi Hidayat

Pada kitab Majalis Syahri Ramadhan dijelaskan bahwa Ramadhan merupakan bulan yang penuh dengan rahmat, ampunan, dan pembebasan dari neraka.

Dalam sebuah hadis Shahih al-Bukhari dan Shahih Muslim dari Abu Hurairah Rasulullah SAW bersabda:

"Jika tiba bulan Ramadhan, pintu-pintu surga akan dibuka dan pintu-pintu neraka akan ditutup serta setan-setan akan dibelenggu."

Pada bulan Ramadhan, seperti dijelaskan dalam kitab tersebut pintu neraka akan ditutup dan para setan dibelenggu dan tidak dapat menggoda manusia seperti pada bulan lainnya.

Sementara yang dimaksud pintu surga terbuka yaitu pintu amal kebaikan yang sangat terbuka lebar.

Sangat banyak amalan shalih pada bulan ini yang akan Allah lipat gandakan pahalanya.

Selain itu, dalam penjelasan Syaikh Muhammad bin Shalih al-Utsaimin dijelaskan bahwa dalam hadis lain yang diriwayatkan Imam Ahmad, Rasulullah SAW menyebutkan ada 5 hal yang diberikan kepada umat muslim di bulan Ramadhan diantaranya:

Baca Juga: Dasar Hukum Sholat Tarawih Ramadhan, Jumlah Rakaat, Keutamaan, dan Waktu Pelaksanaan

1. Bau mulut orang yang berpuasa lebih harum daripada minyak kasturi

Dalam hadis riwayat Muslim, dikatakan bahwa “sungguh bau mulut orang yang berpuasa lebih harum di sisi Allah daripada bau minyak kasturi.”

Adapun maksud dari hadis tersebut yaitu bau mulut orang yang berpuasa disebabkan oleh lambung dalam keadaan kosong dari makanan.

Bau mulut ini tidak disukai oleh orang, tetapi bau mulut orang yang berpuasa disebabkan karena ibadah puasa Ramadhan.

Namun hadis ini perlu dimaknai dengan baik agar umat muslim tetap memperhatikan kebersihan mulut selama berpuasa.

Jangan sampai memiliki anggapan bahwa ketika puasa, bau mulut harus dibiarkan agar lebih harum dari minyak kasturi.

Adapun makna dari bau mulut dalam hadis tersebut merupakan bahasa kiasan atau majas.

Sehingga umat muslim dalam kondisi berpuasa tetap harus menjaga kebersihan mulut sebagaimana sabda Rasulullah SAW:

“Hendaklah kalian bersiwak, sesungguhnya siwak dapat membersihkan mulut dan menjadikan Rabb Ridho” (Hadis Sunan Ibnu Majah no.285).

2. Didoakan malaikat agar diberi ampunan oleh Allah

Malaikat merupakan makhluk Allah yang paling taat. Pada bulan Ramadhan, dalam kitab ini dijelaskan bahwa malaikat akan meminta ampunan kepada Allah untuk umat muslim sampai waktu berbuka puasa. Malaikat di bulan Ramadhan senantiasa melafalkan lafal istighfar kepada Allah SWT untuk manusia.

3. Allah menghiasi Surga-Nya setiap hari

Pada bulan Ramadhan, dalam kitab ini dijelaskan bahwa Allah menghias surga bagi hamba-hambanya yang berpuasa di bulan Ramadhan.

Allah mempersembahkan surga yang dihiasai kepada hamba-hambanya yang shaleh.

4. Para setan dibelenggu oleh Allah

Pada bulan Ramadhan, setan dan pasukannya diikat dengan rantai yang membelenggu sehingga tidak dapat menyesatkan manusia.

Dengan dibelenggunya setan pada bulan Ramadhan, ini merupakan pertolongan Allah bagi umat muslim agar bisa berbuat kebaikan dan meninggalkan kebiasaan buruk.

5. Diampuni oleh Allah pada malam terakhir bulan Ramadhan

 

Allah mengampuni umat Islam pada akhir malam bulan Ramadhan.

Yang dimaksud pada akhir bulan Ramadhan yaitu apabila umat muslim mampu melaksanakan ibadah seperti puasa, sholat tarawih, dan lain-lain.

Allah akan memberi pahala kepada manusia seperti mendapatkan ampunan atas dosa-dosa, kemudian kepada umat muslim yang menjalankan amalan shalih selama bulan Ramadhan, Allah akan memberi taufik berupa pertolongan agar bisa menjalankan ibadah dengan baik.

Selain itu, Allah juga akan memberikan ganjaran pahala yang besar bahkan dilipatgandakan.

Demikian keutamaan bulan Ramadhan dalam kitab Majalis Syahri Ramadhan karya Syaikh Muhammad bin Shalih al-Utsaimin yang bisa disampaikan kepada para pembaca.

Mudah-mudahan Allah senantiasa beri karunia berupa kesehatan dan kekuatan agar dapat menjalankan ibadah puasa secara maksimal.***

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Kitāb Majalis Syahri Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah