RAMADHAN 2022, Resep dan Cara Membuat Ayam Geprek Beserta Sambalnya, Untuk Hidangan Buka Puasa

- 20 Februari 2022, 21:35 WIB
ILustrasi cara membuat ayam geprek
ILustrasi cara membuat ayam geprek /Tangkapan layar Youtube Uli's Kitchen/

DESKJABAR – Setiap orang pasti sudah mengetahui resep ayam, termasuk resep ayam bakar. Tapi nampakya tidak semua orang mengetahui resep ayam geprek.

Apapun resepnya, semua resep ayam bakar untuk jualan, termasuk resep ayam bakar taliwang khas lombok.

Dahulu biasa bikin resep ayam bakar, cukup setelah ayam dicuci bersih lalu dibakar dan bumbu seadanya, misalnya cukup diolesi hanya dengan kecap.

Tapi coba perhatikan ternyata resep ayam, termasuk resep ayam bakar, dana resep ayam geprek banyak cara dan olahannya sebagaimana dijelaskan dalam kanal youtube Uli's Kitchen berjudul, "RESEP DAN CARA MEMBUAT AYAM GEPREK BESERTA SAMBALNYA", yang tayang pada 4 Februari 2021.

Baca Juga: PROGRES TERBARU KASUS SUBANG, Ini Kata Kapolda Soal Nasib Pelaku + Ini Pengakuan Saksi Usai Disumpah Al Qur’an

"Hari Ini Aku Share Resep dan Cara Membuat Ayam Geprek Beserta Cara Membuat Sambalnya Yang Pastinya Mantul
Semoga Kalian Suka Ya," kata Uli's Kitchen.


Bahan Ayam Goreng :
400 gram / 4 potong ayam tanpa tulang bagian dada

Bahan Marinasi :
1 Sdt bawang putih bubuk / bisa gunakan yg segar 2 siung ditumbuk
1/2 Sdt garam

1/2 Sdt kaldu jamur
1 Sdt paprika bubuk (klo gk ada gk pakai jg gpp / pakai cabai bubuk )

1/2 sdt merica bubuk
1 Sdm kecap asin
1 Sdm minyak wijen

Bahan Baluran Tepung :
300 gram tepung terigu protein tinggi (cakra kembar )

1 sdt garam
1 sdt kaldu ayam bubuk

1 sdt bawang putih bubuk
1/2 sdt merica bubuk

1/2 sdt soda kue
1/2 sdt baking powder

Air dingin secukupnya
Minyak goreng (untuk menggoreng)

Baca Juga: PUNYA HUTANG Segunung Ingin SEGERA LUNAS? Baca Doa Pendek Mudah Dihafal Ini, Kata Buya Yahya

Bahan Sambal :
1 siung bawang putih
20 buah cabai rawit merah (sesuai selera )

1/2 sdt garam
1/2 sdt kaldu jamur

1 sdt gula pasir
Minyak panas (hasil dari menggoreng ayam)

Cara membuatnya:
Siapkan 400 Gram / 4 potong ayam tanpa tulang bagian dada dan diiris sambil dilebarkan. Tujuannya, saat ayam digoreng akan merata.

Potong daging ayam ditaburi 1 sendok teh (sdt) garam, 1 sdt kaldu ayam bubuk, 1/2 Sdt kaldu jamur, 1 sdt paprika bubuk, tapi kalau nggak pakai juga ga apa-apa.

1/2 Sdt merica bubuk, 1 sdm kecap asin, dan 1 sdm minyak wijen. Diaduk hingga merata antara bumbu dan ayamnya.

Selanjutnya didiamkan antara 1 hingga 3 jam agar bumbu meresap ke dalam daging ayam.

Untuk balurannya disediakan 300 Gram Tepung Terigu Protein Tinggi, tambahkan 1 sdt garam, 1 sdt kaldu ayam bubuk, 1 sdt bawang putih bubuk, 1/2 sdt merica bubuk, 1/2 sdt soda kue, dan 1/2 sdt baking powder.

Kemudian semua bahan itu diaduk hingga tercampur merata. Selanjutnya disiapka juga air dingin air es secukupnya.

Ambil potongan ayam yang sudah didiamkan beberapa jam tadi, lalu balurkan ke dalam adonan tepung. Lalu dimasukan ke dalam air dingin atau es.

Baca Juga: KARENA JIN, Warga di Kaki Gunung Ciremai Kaya Raya: Mobil Mahal, Rumah Mewah Bergaya Eropa

Setelah dimasukan ke dalam air dingin atau es balurkan kembali ke dalam tepung, sampai kira-kira 3 kali. Begitu pun potongan yang lainnya pun sama. Sampai semua potongan terbaluri adonan.

Kita panaskan minyak gorengnya cukup banyak agar saat ayam digoreng bisa terendam. Lalu goreng ayamnya hingga kecoklatan.

Jika daging ayam sudah berwarna coklat bisa diangkat dan ditiriskan.

Untuk sambal gepreknya, masukan ke dalam cobek 1 siung bawang putih, 20 buah cabai rawit merah (sesuai selera),
1/2 sdt garam, 1/2 sdt kaldu jamur, dan 1 sdt gula pasir.

Selanjutnya ditumbuk jangan terlalu halus. Setelah agak halus lalu masukan minyak goreng panas hasil dari menggorang ayam tadi.

Kita tuang minyak goreng tadi ke atas sambal, kemudian diaduk kembali.

Sebagian sambalnya pisahkan di wadah lain, dan sisakan di atas cobek, lalu daging ayamnya digeprek.

Ayam geprek bisa langsung disajikan dan diolesi dengan sambal di atasnya.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: YouTube Uli's Kitchen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah