SURAT YASIN, Tak Hanya Malam Jumat, Ini Manfaatnya Dibaca Setiap Hari, Kata USTADZ ABDUL SOMAD

- 11 Februari 2022, 15:38 WIB
Surat Yasin, tak hanya di malam Jumat , tapi ternyata harus dibaca setiap hari.
Surat Yasin, tak hanya di malam Jumat , tapi ternyata harus dibaca setiap hari. /pixabay @tayebmezahdia/


DESKJABAR
– Surat Yasin merupakan salah satu surat Istimewa dalam Al Qur’an. Banyak yang membaca Surat Yasin khususnya di malam Jumat.

Sering kita mendengar acara pengajian membaca Surat Yasin sebagai bacaan utama. Misalnya dalam acara tahlil, peringatakan kematian seseorang, ataupun acara selamatan atas suatu pencapaian.

Surat Yasin juga banyak dibaca umat Islam saat berziarah ke makam keluarganya. Mereka berdoa dengan harapan, keluarga yang sudah meninggal itu mendapat kebaikan di alam kubur.

Baca Juga: HATI HATI 10 Dosa Besar SUAMI pada Istri, Salah Satunya Bersikap Tidak Jelas Kata Gus Baha

Jika tidak sempat membaca Surat Yasin di makam keluarga, maka mereka akan mengirimkan pahala membaca Surat Yasin untuk keluarga yang sudah meninggal tersebut di malam Jumat.

Pembacaan Surat Yasin untuk mereka yang sudah meninggal didasarkan pada hadits berikut:

“Dari Ma'qal ibnu Yasar RA mengatakan bahwa Rasulullah SAW pernah bersabda: ‘Bacakanlah ia untuk orang-orang mati kalian. Yakni surat Yasin tersebut’. (HR Ibnu Majah dan Abu Daud).

Baca Juga: Wajib Tahu! 8 Amalan di Hari Jumat yang Bisa Dilakukan Wanita, Lakukan Sholat Ini agar Pahala Besar  

Namun adakah aturan bahwa membaca Surat Yasin sebaiknya dilakukan di malam Jumat?

Mengutip dari Youtube Dakwah Center, ‘Dahsyatnya, Membaca Surat Yasin- Ustadz Abdul Somad , Lc.’ 22 Desember 2017, menjelaskan mengenai hal ini.

Ustadz Abdul Somad menegaskan Surat Yasin sebaiknya dibaca setiap hari oleh kaum muslimin, jangan pada malam Jumat saja.

Baca Juga: BIKIN NGAKAK! Pebalap MotoGP Ini Unggah Foto Emak-Emak Bonceng 4 Anak di Mandalika Lombok, Ini Reaksi Netizen

“Siapa yang membaca Yasin pada waktu malam Jumat, maka pada pagi harinya dia mendapat ampunan Allah SWT. Yang baca Yasin siang Jumat, maka petangnya dia mendapat ampunan Allah SWT. Jadi tidak khusus malam Jumat saja,” kata Ustadz Abdul Somad.

Hal ini juga sesuai dengan Qaulul ‘Ulama Ahli Hikmah yang menyebutkan:

“Siapapun yang membaca (Surat Yasin) di pagi hari, pasti hatinya lapang atau memperoleh kegembiraan hingga malam hari, dan sebaliknya siapa yang membaca di malam hari, pasti dia lapang hatinya atau memperoleh kegembiraan hingga pagi hari.”

Baca Juga: Inilah Peruntungan Weton Jumat Pon, Ramalan Watak, Pekerjaan, Rezeki dan Jodoh dalam Primbon Jawa

Dan Qaulul ‘Ulama Ahli Hikmah tersebut, tidak menyebutkan membacanya di pagi hari Jumat atau di malam hari Jumat.

“Nabi tidak katakan malam Jumat, tapi kalau bisa setiap malam baca Yasin. Tapi karena tidak sanggup setiap malam, maka dipilihnya Sayyidul Ayyam (rajanya hari), jadi malam Jumat,” kata Ustadz Abdul Somad menjelaskan.

Oleh karena itu, ia mengingatkan betul-betul untuk bisa mengamalkan membaca Surat Yasin ini setiap hari untuk mendapat kebaikan – kebaikan dari surat yang disebut sebagai jantungnya Al Qur’an.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber Beri Peringatan! PENZINA Seperti Ini Akan Mendapat Murka Allah dan Dosanya Tidak Terampuni

Hal ini sesuai dengan hadits:

“Jantung Al Qur’an ialah surat Yasin. Tidaklah dibaca akan dia oleh seseorang yang menghendaki keridhaan Allah dan keselamatan di hari akhirat, melainkan Allah mengampuni akan dosanya.” (HR Abu Daud).

“Tiap malam baca Yasin, tak sanggup baca setiap malam, maka baca seminggu sekali. Seminggu sekali pun tak sanggup, maka innalillahi wainnailaihi rojiun,” kata Ustadz Abdul Somad menegaskan.

Surat Yasin, lanjut Ustadz Abdul Somad memiliki kebaikan – kebaikan bagi setiap pembacanya. Bahkan yang sedang menghadapi masalah kehidupan, dianjurkan membaca Surat Yasin.

Baca Juga: Inilah 7 Dosa Istri Bisa Membuat Allah Murka, Tidak Akan Masuk Surga, Hindarilah

“Apalagi yang bisa kita lakukan untuk membawa bekal kepada Allah SWT. Bahkan Imam Ibnu katsir dalam tafsir Al Qur’an  menegaskan secara jelas, setiap perkara yang sulit, setiap ada musibah, setiap ada malapetaka, setiap mengharapkan yang baik-baik, dibacakan Surat Yasin, maka Allah mudahkan perkara itu,” kata Ustadz Abdul Somad lagi.

Surat Yasin, menurut Ustadz Abdul Somad, merupakan surat dengan ayat- ayat berisi perenungan yang baik jika dibaca dan dipahami setiap kaum muslimin.

“Dalam Yasin itu kita diingatkan, 3 kali diulang dalam surat yasin muhdoruun yang artinya kamu akan didatangkan menghadap Allah. Ketika kita dihadapkan di pengadilan Allah, mulut tak lagi bisa membela,” ujar Ustadz Abdul Somad.

Baca Juga: Mengerikan! Sejarah Kontroversial Hadi Rani Ratu Rajasthan, Penggal Kepala Sendiri Demi Negara

Hal ini sesuai dengan Al Qur’an Surat Yasin, ayat 65:

“Pada hari ini Kami tutup mulut mereka, dan berkatalah kepada Kami tangan mereka dan memberi kesaksianlah kaki mereka terhadap apa yang dahulu mereka usahakan.”

“Mulut terkunci, tangan bicara, kaki bicara. Itu ada dalam Surat Yasin. Maka ketika orang termenung baca surat yasin, imannya bertambah, tingkat kebrutalannya berkurang, karena surat Yasin menjadi perenungan yang luar biasa,” kata Ustadz Abdul Somad lagi.

Kemudian di Surat Yasin ayat ke 81 artinya:

“Dan bukankah (Allah SWT) yang menciptakan langit dan bumi, mampu menciptakan kembali yang serupa itu (jasad yang sudah hancur itu)? Benar, dan Dia Maha Pencipta, Maha Mengetahui.”

Baca Juga: Pasien Covid-19 Memerlukan Dukungan Lingkungan, Ini Komunikasi Positif yang Bisa Mempercepat Penyembuhan

Lalu di ayat 82 Surat Yasin menegaskan:

“Sesungguhnya urusan-Nya apabila Dia menghendaki sesuatu Dia hanya berkata kepadanya, “Jadilah!” Maka jadilah sesuatu itu.”

“Ketika datang pada hari itu, semua akan datang pada Allah SWT untuk dimintai pertanggungjawaban. Akan dituntut oleh Allah SWT. Akan sangat  baik Surat Yasin ini dibaca setiap hari oleh kita agar paham,” ujar Ustadz Abdul Somad lagi.***

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Youtube Dakwah Center


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah