MENGEJUTKAN, ADA YANG DITAKUTKAN, Kasus Pembunuhan Subang, Indra Zainal Berhenti Tayang Di YouTube

- 14 Desember 2021, 18:04 WIB
Rumah TKP pembunuhan ibu dan anak di Subang dan Kepala Desa Jalancagak, Indra Zainal
Rumah TKP pembunuhan ibu dan anak di Subang dan Kepala Desa Jalancagak, Indra Zainal /kolase YouTube Subang Hijau dan YouTube Indra Zainal Chamel

Baru-baru ini kabar mengejutkan dari Kepala Desa Jalancagak Subang, Indra Zainal yang merupakan masih kerabat dekat dengan keluarga korban pembunuhan di Subang ini.

Dalam keterangan Indra Zainal itu muncul pada YouTube Subang Hijau, judul “Pernyataan pak kades indra Zaenal PART 1,” ditayangkan pada hari Senin, 13 Desember 2021.

Indra Zainal mengatakan, dirinya sebagai kepala desa, untuk sementara berhenti menayangkan perkembangan kasus melalui kanal YouTube pribadinya, yaitu Indra Zainal Chanel.Menurut Indra Zainal, ini untuk menghindari opini dari netizen bahwa dirinya memiliki keberpihakan dalam kasus pembunuhan di Subang ini atau bersikap netral.

Menurut Indra Zainal, sekarang dirinya banyak disindir sejumlah pihak, seolah-olah dirinya memanggil-manggil paranormal.

Masalah kehadiran banyaknya paranormal ke Jalancagak Subang, untuk ikut mengungkap kasus ini, Kepala Desa Jalancagak, Indra Zainal memberikan penjelasan,Menurut Indra Zainal, dirinya juga banyak disindir sejumlah pihak, seolah-olah dirinya memanggil-manggil paranormal.

"Dirinya tampil pada sejumlah konten YouTube oleh paranormal, posisinya hanya sebagai menghargai kehadiran mereka", ungkap Indra Zainal

Indra Zainal mengatakan bahwa dirinya juga sebenarnya enggan tampil pada konten khusus untuk paranormal tertentu. Apalagi, dirinya sudah tampil pada sejumlah konten paranormal lainnya.

Apalagi, kata Indra Zainal, kedatangan paranormal itu mengatakan ingin membantu mengungkap kasus pembunuhan di Jalancagak Subang ini, sekaligus menghargai sebagai kepala desa yang kebetulan TKP masuk dalam wilayahnya.

Disebutkan pula, sejumlah paranormal itu meminta izin untuk membuat konten. Apalagi dirinya sebagai keluarga korban

"Jadi saya tidak ada niatan apa-apa, jadi kalau mereka mau membantu, ya saya persilahkan,” ujar Indra Zainal Kades Jalancagak Subang ini.***

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah