Resep Chili Oil, Sambal Homemade Nikmat Ala Restoran Cina yang Ekonomis, Higienis dan Tahan Lama

1 November 2022, 09:37 WIB
Chili oil homemade ala restoran /Tangkapan layar YouTube.com / Devina Hermawan/

 

DESKJABAR – Bagi pecinta chinese food tentu akan sering menjumpai chili oil, sambal yang terbuat dari cabai kering dengan banyak minyak di restoran-restoran China.

Chili oil ala restoran Cina ini merupakan sambal yang khas sebagai bumbu pelengkap wajib dari masakan di Sichuan Cina atau juga daerah Asia Timur.

Chili oil versi homemade nya tentu dapat dibuat sendiri dirumah agar lebih terjamin dari segi higienis dan ekonomis.

Berikut ini bahan-bahan yang diperlukan dan resep pembuatan Chili oil homemade seperti dilansir Deskjabar dari kanal YouTube Devina Hermawan yang diunggah pada tanggal 14 April 2020.

Baca Juga: Resep, Bahan dan Cara Membuat PINDANG GUNUNG KHAS PANGANDARAN, Rasa Nendang Bikin Penasaran

Bahan – bahan :

- Cabai kering 60 gr

- Ebi kering 25 gr (sudah direndam air hangat selama 30 menit agar mudah dihaluskan)

- Bawang merah 25 gr

- Bawang putih 25 gr

- Minyak goreng 250 gr

- Garam 1 sdt

- Gula ½ sdt

- Penyedap rasa ½ sdt

- Kecap asin 2 sdm

Baca Juga: Makan Lalaban dan Ikan tak Lengkap Tanpa Sambal, Ini Resep Sambal Terasi Dadak sendiri

Cara membuatnya:

Langkah pertama adalah hancurkan cabai kering atau dihaluskan sesuai dengan selera lalu sisihkan.

Kemudian haluskan bawang merah dan juga bawang putih yang diberi minyak goreng dan setelah halus, masukan ebi kering yang sudah direndam tadi dan haluskan kembali.

Pentingnya menggunakan ebi kering dalam pembuatan sambal ini karena ebi tersebut akan memberikan rasa gurih dan juga aroma menjadi lebih nikmat.

Namun ada alternative lin jika tidak ingin menggunakan ebi yaitu bisa menggunakan kecap ikan, bahkan yang lebih autentik lagi adalah menggunakan percampuran antara ebi, ikan asin dan juga scallop kering.

Baca Juga: Bikin Nambah Nafsu Makan, Ini Resep dan Cara Membuat Sambal Korek Sedap dan Nikmat, Dijamin Keluarga Suka

Setelah itu panaskan minyak untuk menumis bawang dan ebi yang sudah halus untuk menghilangkan kandungan air atau liquid yang ada pada ebi dan bawang tersebut.

Karena membuat sambal yang awet di dalam toples kuncinya adalah makin sedikit kandungan air maka akan semakin awet karena semakin sedikit juga bakteri yang ada.

Tumis bawang dan ebi sampai harum dengan menggunakan api sedang saja agar tidak menimbulkan rasa pahit juga bau gosong pada ebi dan bawangnya.

Jika masih banyak buih-buih saat menumis itu artinya kandungan air masih ada maka bisa terus diaduk sambil dimasukkan garam, penyedap rasa, gula dan yang terakhir cabai kering yang sudah dihaluskan.

Aduk terus sampai minyak berubah menjadi merah dan aroma semakin keluar lalu tambahkan kecap asin untuk menambah aroma sambal semakin nikmat lalu aduk kembali.

Jika buih semakin sedikit maka sambal sudah siap matang, matikan kompor sambil diaduk.

Jika sambal sudah dalam suhu tidak panas, masukkan sambal ke dalam wadah yang sudah diterilkan terlebih dulu agar sambal dapat bertahan lama.

Chili oil homemade sudah siap dikonsumsi dan biasa digunakan untuk masakan Asia seperti gorengan, ramen, dimsum, dan lain sebagainya.

Simpan Chili oil di dalam kulkas agar dapat bertahan lebih lama.***

 

 

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: YouTube Devina Hermawan

Tags

Terkini

Terpopuler