Dr Zaidul Akbar, Moms Mesti Coba Resep Memiliki Wajah GLOWING secara Alami

13 Januari 2022, 19:55 WIB
dr Zaidul Akbar. /Instagram Zaidul Akbar/

DESKJABAR - Moms ingin memiliki wajah glowing dan terang bercahaya ala gadis-gadis korea? Agaknya, tidak cukup hanya dengan menghabiskan skincare setiap hari, lho!

Mempunyai kulit glowing dan terang bercahaya memberikan penampilan wajah yang sehat dan terawat.

Dikutip Deskjabar.com dari buku 'Jurus Sehat Rasulullah' 2020, dr. Zaidul Akbar memberi resep jitu guna membuat wajah glowing dan terang bercahaya.

Jika, melaksanakan resep dari dr. Zaidul Akbar, maka insya Allah impian memiliki wajah glowing dan terang bercahaya ala gadis-gadis korea bisa tercapai.

Baca Juga: TERBARU KASUS SUBANG: Terbongkar, Kisah Asmara Danu dengan Sang Pacar Gadis Bandung Berinisial ‘N’

"Resepnya sederhana, murah, serta bahannya ada di sekitar kita. Bahkan kalau hendak membeli pun banyak tersedia. Kuncinya adalah sabar dan konsisten,"ujarnya.

Seperti diketahui dr. Zaidul Akbar adalah dokter Herbal dan Konsultan Thibbun Nabawi Nasional.

Tentunya bahan yang digunakan agar wajah glowing dan terang bercahaya juga berasal dari bahan-bahan herbal yang mudah didapat.

Bahkan dr. Zaidul Akbar menyarankan “untuk mengganti bahan kimia dari kosmetik menjadi bahan alami agar bisa glowing dan terang bercahaya alami.”

Sementara terkait resep wajah glowing dan terang bercahaya yang disampaikan dr. Zaidul Akbar, resepnya cukup sederhana, yaitu dengan menggunakan bahan-bahan herbal, seperti jahe, ketumbar, sereh, dan sejenisnya.

Baca Juga: EKSKLUSIF: TUNTASKAN KASUS SUBANG, Mantan Kapolda Jabar Anton Chraliyan Sarankan Begini...

"Bahan-bahan tersebut itu dibuat menjadi teh, kemudian diminum,"ujarnya.

“Kalau ingin wajah glowing dan terang bercahaya, maka pagi-pagi minumnya harus teh yang terbuat dari kunyit, ketumbar, sereh, atau jahe. InsyaAllah dalam sebulan wajah jadi glowing dan terang bercahaya,” katanya lagi.

"Namun, perlu diingat bahwa hal tersebut membutuhkan komitmen agar hasilnya juga optimal!"kata dr. Zaidul Akbar.

Lalu, beliau mengingatkan, “Jangan lupa wajah glowing dan terang bercahaya serta segala keindahan wanita itu diperuntukan untuk suami!”pungkasnya.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Jurus Sehat Rasulullah 2020

Tags

Terkini

Terpopuler