Hujan Sudah Turun di Indonesia, Apakah Muncul ‘September Ceria’ ? Bagaimana di Bandung dan Jawa Barat ?

- 25 Agustus 2023, 08:04 WIB
Ilustrasi hujan
Ilustrasi hujan /ChristopherPluta/pixabay.com

Lain halnya di selatan Kabupaten Subang terutama di jalur Ciater, tampak kondisi cuaca sudah mendung. Walau sudah sering mendung selama beberapa hari terakhir, namun hujan belum turun. Masyarakat setempat sudah gembira karena mendung adalah pertanda akan hujan.

 

Sedangkan di Cirebon, masyarakat setempat sedang kepanasan karena beberapa hari terakhir terasa angina kering kemarau. Padahal, kawasan Cirebon dikenal sebagai daerah yang panas. Orang-orang yang pertama kali ke Cirebon, biasanya langsung merasa kegerahan pada kondisi normal.

Baca Juga: Walau Ada Waduk Jatigede Sumedang, Usaha Pertanian Padi Masih Kesulitan Air Saat Kemarau ?

Prediksi BMKG

Sementara itu, Kepala BMKG, Dwikorita mengatakan, ketika Rapat Nasional Prakiraan Musim Hujan 2023/2024, di Jakarta pada 8 Agustus 2023, menyebutkan, bahwa pada Agustus 2023 di Indonesia ada peluang terjadinya hujan disaat musim kemarau, namun sebagian daerah mengalami kekeringan.

Rapat ini memiliki tujuan untuk menyatukan prakirawan iklim BMKG dari seluruh Indonesia agar dapat berkolaborasi, berbagi pengetahuan, serta berbagi pengalaman terbaik dalam merancang prakiraan musim hujan yang akurat dan efektif.

Dengan gambaran tersebut, tampaknya menunjukan bahwa hujan yang sudah turun pada sebagian wilayah di Indonesia, adalah hujan orisinil. Namun pihak pemerintah mengatakan, sedang berupaya membuat hujan buatan di Jabodetabek untuk menurunkan tingkat polusi. ***

 

 

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah