12 Outlet Holywings Mulai Ditutup di Jakarta, Begini Penyebab Izinnya Dicabut oleh Anies Baswedan

- 28 Juni 2022, 13:57 WIB
Outlet Holywings, Gubernur DKI, Anies Baswedan menutup 12 outlet Holywings di Jakarta
Outlet Holywings, Gubernur DKI, Anies Baswedan menutup 12 outlet Holywings di Jakarta /Antara/

DESKJABAR – Holywings dikenal sebagai salah satu outlet Food and Beverage (F&B) yang menggabungkan bar, club dan restoran.

Outlet Holywings juga terkenal karena mempunyai tempat nongkrong yang dibuat khusus untuk generasi milenial.

Ada 36 outlet Holywings yang tersebar di seluruh Indonesia. Diantaranya ada di Medan, Bandung, Makasar, Semarang, Bali dan Jakarta.

Namun, kini Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mencabut izin 12 outlet Holywings di Jakarta.

Pencabutan izin tersebut diterangkan melalui Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta, Andhika Permata.

Baca Juga: 25 Link Twibbon HUT Bhayangkara Ke-76 2022, Desain Elegan untuk Medsos + Cara Menggunakan

"Sesuai arahan Gubernur untuk bertindak tegas, sesuai ketentuan dan menjerakan, serta mendasarkan pada rekomendasi dan temuan dua OPD Pemprov DKI Jakarta, maka kami selaku Dinas PM-PTSP mencabut izin usaha 12 outlet Holywings di Jakarta sesuai ketentuan yang berlaku," katanya, dalam keterangan tertulis, Senin 27 Juni 2022.

Berikut ini 12 outlet Holywings yang mulai ditutup di Jakarta hari ini, Selasa 28 Juni 2022:

1. Holywings yang berada di Kelurahan Tanjung Duren Utara

2. Holywings Kalideres

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x