Malang Diguncang Gempa 6,7 Magnitudo, Pengunjung Mall Berhamburan Keluar

- 10 April 2021, 15:03 WIB
Gempa di Malang   6,7 M pengunjung mall berhamburan keluar.
Gempa di Malang 6,7 M pengunjung mall berhamburan keluar. /tangkapan layar video twitter @dio_yulkhaq,
 
 
 
DESKJABAR - Pengunjung salah satu Plaza di Jember berhamburan keluar akibat adanya goncangan gempa berkekuatan 6,7 magnitudo yang telah mengguncang Kabupaten Malang, Jawa Timur. Gempa yang mengguncang ini terjadi sekira pukul 14.00 WIB.
 
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan titik gempa berada di kordinat 8,95 Lintang Selatan, dan 112,48 Bujur Timur. Lokasi gempa berada di 90 KM barat daya Kabupaten Malang.
 
 
Dengan kejadian gempa di Malang menjadi topik trending twitter tagar Gempa, Sabtu, 10 April 2021, seperti yang dikutip dari akun twitter @pumkingn memposting video dengan menulis, "gempa experience @ lippo plaza jember, ni lari dari p3 soalnya baru, dari parkiran lari ke bawah ampe depan. mencar 2-2 dari ber6. kata adekku kaya di film-film fakk," tulisnya.
 
Selanjutnya dari warganet @dio_yulkhaq, dirinya juga memposting video suasana di salah satu mall.
 
"Pengunjung TP yang panik saat gempa... semua turun menuju pintu keliar. Untungnya tidak ada yg sampai dorong dorongan," tulisnya.***
 

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah