JEMBATAN Cirahong Tasikmalaya-Ciamis Bersolek, Kini Terlihat Cantik dan Kokoh, Begini Penampakan

- 2 Desember 2023, 16:10 WIB
 Kereta api melinasi Jembatan Cirahong Tasikmalaya-Ciamis, Sabtu 2 Desember 2023.
Kereta api melinasi Jembatan Cirahong Tasikmalaya-Ciamis, Sabtu 2 Desember 2023. /Dindin Hidayat/DeskJabar

Disela-sela mereka bekerja, puluhan sepeda motor terlihat silih berganti melintasi jembatan yang dikenal cukup mistik itu baik dari arah Tasikmalaya menuju Ciamis atau sebaliknya.

"Ya, sudah beberapa minggu ini mereka mengecat Jembatan Cirahong pak," ujar salah seorang warga.

 

 

Untuk diketahui Jembatan Cirahong  yang berlokasi di wilayah Kecamatan Manonjaya Kab. Tasikmalaya dan wilayah Desa Panyingkiran Kab. Ciamis merupakan satu-satunya jembatan kereta api di Indonesia yang memiliki fungsi ganda.

Pada bagian atas jembatan itu dipakai untuk jalur kereta api, sementara di bagian bawah digunakan untuk perlintasan kendaraan roda dua, sepeda maupun pejalan kaki. Sebelumnya jembatan ini juga pernah dilewati kendaraan roda empat.

 Baca Juga: Kisah Pedagang Kacang Sangrai Asal Limbangan Garut Soma, Puluhan tahun Mengais Rejeki di Tasikmalaya

Mengurangi korosi

Sementara itu, saat dihubungi DeskJabar via whatsApp, Manajer Humas PT KAI Daop 2 Bandung Ayep Hanapi mengkonfirmasi pelaksanaan pengecatan di Jembatan Cirahong.

Menurut Ayep pengerjaan pengecatan sudah berlangsung sejak awal November 2023 dan akan berakhir pertengahan Desember 2023. Tujuan pengecatan kata Ayep untuk mengurangi korosif. "Ya benar, kegiatan pengecatan dimulai awal November 2023 dan selesai 15 Desember 2023," ujarnya.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah