FAKTA ANEH KASUS SUBANG: MENGAPA Jasad Amel Tanpa Busana, Uang Rp 30 Juta Utuh, Alphard Tidak Dibawa Kabur?

- 23 Maret 2022, 16:24 WIB
Dari kiri ke kanan: TKP kasus pembunuh ibu dan anak di Subang , Amalia Mustika Ratu alias Amel dan Tuti Suhartini. Saat ditemukan, jasad Amel tanpa busana
Dari kiri ke kanan: TKP kasus pembunuh ibu dan anak di Subang , Amalia Mustika Ratu alias Amel dan Tuti Suhartini. Saat ditemukan, jasad Amel tanpa busana /tangkapan layar Youtube Heri Susanto/

DESKJABAR - Selama ini, pemberitaan kasus pembunuh ibu dan anak di Subang, Jawa Barat lebih didominasi oleh dugaan-dugaan apa motif dan siapa pelaku atau dalang di balik pembunuhan sadis itu.

Padahal sebenarnya ada beberapa fakta yang menyisakan tanda tanya dalam kasus pembunuh ibu dan anak di Subang yang menewaskan Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu alias Amel itu.

Saat pertama kali ditemukan, mayat Amalia alias Amel dalam kondisi tidak pakai baju alias tidak berbusana. Namun tidak ditemukan ada tanda tanda bekas rudapaksa atau pemerkosaan.

"Ya, kondisinya pada saat di tempat kejadian perkara (TKP) itu memang tanpa busana, tapi dalam keadaan tertutup," ujar Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Erdi A Chaniago kepada wartawan, akhir Agustus 2021 lalu.

Baca Juga: Mandi Junub Setelah Adzan Subuh di Bulan Ramadhan, Apakah Puasa Sah? Ustadz Abdul Somad Menjelaskan Begini

Hal yang sama ditegaskan Kapolres Subang AKBP Sumarni. Ia mengatakan, dari hasil otopsi, tidak didapatkan adanya indikasi tindak pidana rudapaksa kepada korban pembunuh ibu dan anak di Subang,Tuti dan Amalia alias Amel.

"Kemudian kita juga melakukan pengecekan apakah terjadi persetubuhan atau tidak selaput dara masih utuh, jadi tidak ada indikasi persetubuhan di sana," ujar AKBP Sumarni, sehari setelah jenazah korban pembunuh ibu dan anak di Subang ditemukan.

Menurut Kapolres, hasil otopsi korban pembunuh ibu dan anak di Subang, Amalia atau Amel meninggal antara pukul 04.00 WIB sampai pukul 05.00 WIB pagi pada 18 Agustus 2021. Sedangkan Tuti Ibunya dihabisi 5 jam sebelumnya,

“Jadi yang lebih dulu meninggal yaitu ibunya," kata Kapolres Subang AKBP Sumarni.

Keanehan lainnya, pada saat kejadian sebenarnya di rumah TKP pembunuh ibu dan anak di Subang ada uang sebanyak Rp 30 juta.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Berita Subang Antara Dok. DeskJabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah