5 Bahaya Menggunakan Jaket Sauna Dalam Berolahraga, Salah Satunya Dapat Memicu Heatstroke

- 14 Desember 2022, 13:01 WIB
Wanita yang sedang mengangkat dumbbells.
Wanita yang sedang mengangkat dumbbells. /freepak@freepik /
  1. Gangguan keseimbangan elektrolit

Tentunya saat tubuh kehilangan banyak cairan, elektrolit di dalamnya juga ikut hilang, akibatnya tubuh mengalami gangguan keseimbangan elektrolit. 

Padahal elektrolit memegang peran penting dalam fungsi fisiologis tubuh mulai dari menjaga homeostasis tubuh, meregulasi ritme jantung, serta mendukung fungsi otot dan saraf. 

Bahkan tak main-main komplikasi akibat gangguan keseimbangan elektrolit dapat berakibat koma atau kehilangan kesadaran, kejang dan serangan jantung. 

Baca Juga: Inilah Cara Melihat Khodam Pendamping Diri Sendiri, Gampang Sekali dan Tanpa Ritual

  1. Picu heatstroke yang berakibat fatal

Penggunaan jaket sauna juga dapat mengganggu regulasi suhu internal tubuh, akibatnya suhu tubuh meningkat bahkan hingga 40,5 derajat celcius, suhu yang fatal untuk tubuh. 

Kondisi ini dikenal juga dengan istilah heatstroke, menurut keterangan pusat pencegahan dan pengendalian penyakit Amerika Serikat. 

Gejala heatstroke juga meliputi kebingungan, bicara gagap, kehilangan kesadaran atau koma, kejang, suhu tubuh sangat tinggi bahkan berakibat fatal jika tidak ditangani dengan cepat dan tepat. 

Baca Juga: 85 Juta Pekerjaan Akan Lenyap di 2025, 50 Persen Manusia, 50 Persen Mesin, Sudah Siap Ganti Profesi?

  1. Penurunan berat badan drastis

Bisa dibilang mengenakan jaket sauna saat berolahraga atau beraktivitas bisa menjadi jalan pintas untuk menurunkan berat badan dengan singkat. 

Akibat hal ini pastinya membuat kita semakin berbahagia sehingga kita terus melakukannya demi mencapai target berat badan ideal. 

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: youtube@akalsehat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x