Agar Rumah Anda Tahan Gempa. Inilah Tipsnya

- 19 Januari 2021, 18:40 WIB
Gempa Sulbar magnitudo 6,2 mengakibatkan banyak bangunan rubuh
Gempa Sulbar magnitudo 6,2 mengakibatkan banyak bangunan rubuh /BNPB/

 

DESKJABAR – Indonesia dikenal sebagai salah satu negara rawan gempa. Peristiwa terakhir adalah gempa yang terjadi di Sulawesi Barat 15 Januari 2021 dinihari yang menewaskan 84 korban tewas.

Data menunjukkan bahwa Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki tingkat kegempaan yang tinggi di dunia, lebih dari 10 kali lipat tingkat kegempaan di Amerika Serikat.

Kondisi ini mau tidak mau harus menjadi perhatian dan harus dipahami masyarakat, termasuk dalam rencana pembangun rumah atau bangunan.

Baca Juga: WOW, Nicholas Synnott Harus Jalani Perawatan 243 Hari Akibat Terpapar Virus Korona

Dalam rencana pembangunan rumah dan bangunan lainnya, masyarakat harus diedukasi pentingnya bangunan yang tahan gempa. Sebab jika tidak, hal ini akan mengancam keselamatan penghuninya.

Untuk itu, peneliti dari Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto Nanang Gunawan Wariyatno, S.T., M.T mengatakan, penggunaan bahan bangunan yang ringan merupakan salah satu upaya yang dapat dilakukan agar bangunan lebih tahan gempa.

"Agar bangunan lebih tahan gempa maka perlu mengurangi beban gempa dengan mengurangi berat bangunan itu sendiri, misalkan dengan penggunaan bahan bangunan yang ringan,” tutur gunawan Wariyatno.

Baca Juga: Pengidap HIV dan AIDS Diperbolehkan Mengikuti Vaksinasi Covid-19, Ini Alasannya

 “Selain itu juga bisa dengan cara mengurangi jumlah lantai, dan pemberian isolasi dasar," katanya di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Selasa 19 Januari 2021.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x