Kecanduan Judi Online Bisa Sembuh? Simak Jawaban Psikolog Klinis Dewasa Ini

9 Agustus 2023, 21:06 WIB
Foto Ilustrasi. Menurut psikolog klinis dewasa, Nirmala Ika Kusumaningrum, M.Psi., kecanduan judi online dapat disembuhkan, tetapi tidak instan. /Alexa dari Pixabay/Alexa/

DESKJABAR - Kemudahan bermain judi online menyebabkan sejumlah orang tertarik memainkannya yang akhirnya membuatnya jadi kecanduan.

Menurut psikolog klinis dewasa, Nirmala Ika Kusumaningrum, M.Psi., kecanduan judi online bisa disembuhkan dengan sejumlah cara. Akan tetapi, prosesnya tidak instan.

"Kembali lagi, seberapa besar niat kita untuk bisa keluar dari kecanduan (judi online) itu," kata Nirmala seperti dilansir Antara, Rabu, 9 Agustus 2023.

Baca Juga: 7 Film Horor 2023 Versi Rotten Tomatoes, Seram! Jangan Nonton Sendirian

Psikolog lulusan Universitas Indonesia itu menerangkan bahwa kecanduan judi daring merupakan adiksi yang dapat mempengaruhi pola berpikir seseorang.

Menurut dia, kesenangan sesaat dari permainan judi online dapat memberikan dorongan emosional yang membuat individu merasa lebih baik, meskipun hanya sesaat.

"Emosi sesaat itulah yang membuat individu lambat laun mengalami kecanduan terhadap judi online," ucap Nirmala.

Sebagai upaya untuk terlepas dari kecanduan judi online, selain umum menggunakan terapi perubahan perilaku, Nirmala menyarankan juga untuk menggunakan pendekatan psikoterapi.

Pendekatan psikoterapi membantu untuk menggali dan memproses emosi yang mendorong perilaku berjudi.

Baca Juga: Penyanyi Solo asal Islandia, Audur Linda yang Dikenal sebagai YouTuber di Indonesia Luncurkan Single Album

Dengan memahami akar emosional dari kecanduan, kata Nirmala menjelaskan, individu dapat lebih efektif mengatasi dorongan untuk berjudi.

"Cara untuk memproses emosi bisa dilakukan dengan berbagai metode, seperti Eye Movement Desentization and Reprocessing (EMDR) dan hipnoterapi," tutur Nirmala.

Ia pun menerangkan bahwa perjalanan menuju pemulihan bukanlah hal yang instan. Lama proses tergantung kepada motivasi dan komitmen individu itu sendiri.

Menurut dia, adiksi judi online punya potensi untuk kambuh. Oleh karena itu, prosesnya harus secara bertahap dan berkelanjutan.

"Prosesnya pelan-pelan. Perubahan perilaku juga harus pelan-pelan. Proses dulu emosinya, proses dulu perubahan perilakunya sampai dia benar-benar tidak lagi melakukannya," tutur Nirmala.

Ia menyatakan, untuk lepas dari kecanduan judi daring, perlu juga dibangun perilaku baru yang lebih bermanfaat dan adaptif, misalnya berolah raga atau kegiatan lain yang lebih positif.

"Apabila seseorang mengalami kecanduan judi online, langkah pertama yang disarankan adalah mencari bantuan dari orang-orang terdekat," ucapnya.

Baca Juga: Sinopsis Doraemon the Movie: Nobita's Sky Utopia, Petualangan Nobita dkk di Paradapia, Lis Aktor Pengisi Suara

Berbicara dengan orang yang dapat dipercaya dan mencari dukungan dari lingkungan terdekat dapat menjadi langkah awal yang penting.

Selain itu, mengunjungi psikolog atau mengikuti terapi juga dapat membantu dalam proses pemulihan pecandu judi online tersebut.

Namun, Nirmala menilai, dukungan dari lingkungan terdekat memiliki peran krusial dalam mengatasi kecanduan judi online.

"Orang-orang inilah yang akan mendampingi dia untuk membantu dari kondisi kecanduan. Intinya, jangan malu mencari bantuan," ujar Nirmala.***

Ikuti DeskJabar.com di Google News untuk mendapatkan informasi terbaru mengenai Jawa Barat, olah raga, hiburan, wisata, game, film, dll, dengan cara KLIK DI SINI

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Antara

Tags

Terkini

Terpopuler