Mudik Lebaran 2024, 10 Imbauan untuk Pemudik, Hati-hati, Banyak Kecelakaan Karena Tak Indahkan Nomor 7

- 26 Maret 2024, 08:45 WIB
Sejumlah penumpang kapal ferry beristirahat saat melintas di perairan Selat Sunda, Senin (25/3/2024). PT ASDP Indonesia memprediksi puncak arus mudik Lebaran dari Pulau Jawa menuju Sumatera akan terjadi pada 6-7 April 2024.
Sejumlah penumpang kapal ferry beristirahat saat melintas di perairan Selat Sunda, Senin (25/3/2024). PT ASDP Indonesia memprediksi puncak arus mudik Lebaran dari Pulau Jawa menuju Sumatera akan terjadi pada 6-7 April 2024. /ANTARA FOTO/Muhammad Bagus Khoirunas/

Untuk kelancaran di rest area, kata Muhadjir, sedang ditambah fasilitas-fasilitas utama toilet wanita, lantaran yang paling lama menggunakan toilet adalah wanita.

"Mudah-mudahan kasus yang terjadi tahun lalu, terjadi antrean yang panjang memasuki rest area, kemudian mengganggu jalan itu akan bisa dikurangi tahun ini," katanya.

9. Hindari mudik menggunakan sepeda motor dengan memanfaatkan program Mudik Gratis yang diselenggarakan oleh Pemerintah, mulai dari Polri, TNI, Kementerian Perhubungan, hingga BUMN. Total ada 1.067 kendaraan mudik gratis yang disediakan pada tahun ini.

"Bagi pemudik motor dimohon dengan hormat, ikut mudik gratis," katanya.

10. Pemudik yang hendak menyeberang antarpulau seperti dari Jawa ke Sumatera atau sebaliknya di Pelabuhan Merak-Bakauheni, atau dari Gilimanuk ke Ketapang agar membeli tiket secara online melalui aplikasi Ferizy.

Baca Juga: Rekomendasi 5 HP Baru Harga Rp1 Jutaan Hingga Rp4 Jutaan dengan Spek Dewa, Ciptakan Momen Ceria di Hari Raya

Baca Juga: Promo Libur Lebaran 2024 dari KAI, Tiket Kereta Api Diskon Hingga 30 Persen di Program Wisata Senin-Kamis

"Kami putuskan tidak ada pelayanan pembelian tiket di luar online. Oleh karena itu, mohon dipastikan semua yang akan menyeberang segera membeli tiket secara online," tutur Muhadjir Effendy.

Demikian informasi 10 imbauan pemerintah untuk pemudik di masa mudik Lebaran 2024.***

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x